Kecelakan Libatkan 2 Truk Kontainer Terjadi di Atas Flyover Tambora
Ganet mengatakan kecelakaan itu diduga lantaran truk kontainer B 9531 UEI mengalami rem blong sehingga tak mampu menghentikan kendaraannya.
Penulis: Elga Hikari Putra | Editor: Ferdinand Waskita Suryacahya
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Elga Hikari Putra
TRIBUNJAKARTA.COM, TAMBORA - Kecelakaan melibatkan dua truk kontainer terjadi diatas flyover Jembatan Dua, Tambora, Jakarta Barat sore tadi.
Kasat Lantas Wil Jakarta Barat AKBP Ganet Sukoco menjelaskan kecelakaan bermula saat truk kontainer B 9601 UIW yang dikendarai Pajar Sodik (27) berhenti diatas flyover Jembatan Dua karena mengalami kerusakan mesin.
Namun tiba-tiba datang truk kontainer B 9531 UEI dengan kecepatan tinggi dari arah belakang dan langsung menabrak bagian belakang kontainer yang sedang berhenti didepannya.
"Kedua kontainer itu sama-sama dari arah Pluit menuju Grogol," kata Ganet dalam keterangannya, Jumat (7/9/2018).
Ganet mengatakan kecelakaan itu diduga lantaran truk kontainer B 9531 UEI mengalami rem blong sehingga tak mampu menghentikan kendaraannya.
"Dugaan sementara itu karena rem blong sehingga terjadi kecelakaan," kata Ganet.
Akibat kecelakaan itu, pengendara truk kontainer B 9531 UEI yang belum diketahui namanya mengalami luka patah tulang kaki.
Kaca depan truk yang ia kendarai juga pecah lantaran mengantam bagian belakang truk kontainer yang ada didepannya.
• Pemkot Depok Tak Beri Bantuan, Orangtua Bayi Tanpa Anus Bingung Cari Biaya
• Baru Bebas dari Bui, Ahok Tewas Setelah Melawan Polisi
"Pengendara yang menabrak itu langsung dilarikan ke Rumah sakit Sumber Waras untuk mendapatkan pertolongan," kata Ganet.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/truk-kontainer_20180908_001747.jpg)