Kabar Artis

Selamat, Istri Petra Sihombing Lahirkan Anak Pertamanya di Hari Natal : Selamat Datang 'Bakpao'

Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan musisi Petra Sihombing dan istrinya, Aquila Firrina yang baru saja dikaruniai anak tepat di hari Natal.

Editor: Ilusi Insiroh
Instagram/petra_sihombing
Petra Sihombing resmi menikah dengan Firrina Sinatrya 

TRIBUNJAKARTA.COM - Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan musisi Petra Sihombing dan istrinya, Aquila Firrina yang baru saja dikaruniai anak tepat di hari Natal.

Pada Selasa (25/12/2018) yang merupakan hari Natal, istri Petra Sihombingmelahirkan seorang bayi laki-laki.

Petra Sihombing dan Aquila Firrina kompak mengunggah foto anak pertama mereka di akun instagram masing-masing dengan nama panggilan yang unik.

Penyanyi 26 tahun itu mengunggah foto banyinya yang tengah tertelap dengan tema hitam putih.

"Bakpau Natal," tulis Petra singkat dalam keterangan foto seperti dikutip Grid.ID pada Rabu (26/12/2018).

Sang istri tak mau kalah, ia juga megunggah foto bayinya yang terlihat lucu dengan pipi tembam merah merona.

Dalam kolom caption, Aquila mengungkap arti nama yang diberikan kepada putra pertamanya itu.

"Welcome to our first “Bakpao” son, Kiko.

We decided to bring him into this world using natural home birth.

The name Kiko means “tree child.” Thank you everyone for the prayers and wishes," tulis Aquila.

Antar Jenazah Dylan Sahara, Ifan Seventeen: Tunggu Aku Ya, InsyaAllah Kita Ketemu di Surga

Tak Hanya Lagu Kemarin, Momen Ini Juga Menggambarkan Kondisi Ifan Seventeen Saat Ini

Bagikan Lirik Kemarin Seventeen, Istri Herman Seventeen: Kalian Pejuang Sejati Dihati Semua Orang

Bila diartikan dalam bahasa Indonesia, kira-kira begini ungkapan Aquila.

"Selamat datang untuk "Bakpao" anak laki-laki pertama kita, Kiko.

Kami memutuskan untuk membawanya ke dunia ini dengan persalinan secara alami.

Nama Kiko berarti "anak pohon".

Terima kasih semuanya untuk segala doa dan ucapannya."

Ya, rupanya pasangan yang resmi menjadi ayah dan ibu ini kompak memanggil bayi pertama mereka dengan sebutan "Bakpao".

Melihat postingan tesebut, netizen pun ramai-ramai memberikan ucapan selamat untuk pasangan yang menikah pada 23 Maret 2018 ini.

Tak sedikit juga netizen yang ikutan gemas melihat foto bayi pertama Petra Sihombing yang memiliki pipi chubby.

Aryameda: "Broooo selamet yaaaaa dah jadi bokap skrg hehehehe @petra_sihombing set itu pipi nya hahahaha lucu bgt bro."

Lunnis_sqb: "Waaaaaa lucuuu nya slmat bg @petra_sihombing kado terindah di akhir tahun."

Drama Kriss Hatta, Hilda, Billy Syahputra dan Adanya Pelet Tempe, Mbak You: Sebentar Lagi Terbongkar

Irish Bella Dikabarkan Cinlok dengan Ammar Zoni, Begini Komentar Ibu dan Ayah Giorgino Abraham

Isu Maia Estianty Hamil, Ini Kata Rekan Irwan Mussry dan Ahmad Dhani Hingga Singgung Mulan Jameela

Michellesetiono: "Congrats abang! He really is the best Christmas gift for you and your family! gilaaa kita ngikutin abang dr dulu waktu masi remaja skrg doi udh punya anak @indahrids @citracintami @kikiiirizki, terharu ngga sih :'))))"

Ichateia: "Aaaaaa congrats, Papa Petra & Mama Firrina!"

Elysmanik: "Selamat jadi orang tua ya, Bang! Itu pipinya tumpeh2 si bayi, gemaaayyyy and So cute."

Istri Petra Sihombing Dikabarkan Tengah Hamil

 Kabar gembira datang dari pasangan suami istri Petra Sihombing dan Firrina Sinatrya.

Pasalnya pasangan yang baru saja menikah pada 23 Maret 2018 ini dikabarkan tengah positif hamil.

Kabar tersebut dibagikan oleh akun @lambe_turah pada Selasa (1/5/2018).

tribunjakarta
instagram.com/tribunjakarta

Postingan tersebut memperlihatkan hasil USG seseorang dengan keterangan tulis yang menandai istri Petra Sihombing @aquilafirrina.

BACA: Puluhan Buruh FSP LEM SPSI Depok Gelar Konvoi Hari Buruh Menuju Gedung DPR/MPR

BACA: Peringati Hari Buruh, Fadli Zon Sebut Kaum Buruh Sebagai Aset Bangsa dan Singgung Stagnasi Ekonomi

Nampak hasil USG tersebut masih berbentuk kantung kecil.

'Yeeeeeeaaaayyy
.
Babang Petra Emang Tokcer dah
.
Selamat yaaa Babang Petra Mba Firrina
.
Semoga sehat sehat terus debay nya on de way
.
Trussss minceu ama siapa dungsss bikin adonan nya,' tulis akun @lambe_turah pada kolom kapsyen.

Melihat kabar bahagia tersebut, netter memberikan komentar beragam pada postingan itu.

Tangkap layar unggahan akun @lambe_turah
Tangkap layar unggahan akun @lambe_turah ()

@diniiputriie: Palingan baru 4 minggu itu.masih berupa gumpalan darah.jangan negative thinking dl.orang nikahnya sudah 1 bulan lebih kan ya.diliat dr foto usg nya wajarlah

@dessynthia.sugiarto: @meggtha tipe org Indonesia ya mba, nikah langsung hamil digunjingin, nikah gak hamil2 diomongin, hamil duluan br nikah dikata2in

@shasamarshesa: Sebulan kok jaraknya wajar aja sih

@miyumiye: Buset ama nunggu kereta cibinong nambo cepetan ini :(

@ayuhapsaa: Congrats Perkiraan lahir tgl 25 Desember 2018, semoga kehamilannya sehat sampai persalinan nanti.

Petra Sihombing dan Firruina Sinatrya resmi menikah pada tanggal 23 Maret 2018.

Pasangan ini sudah menjalani masa pacaran selama tiga tahun.

Kabar pernikahan kedua artis ini memang disembunyikan.

Namun potret pernikahan mereka langsung tersebar saat hari pernikahan itu oleh beberapa akun gosip di media sosial.

(Grid/TribunJakarta.com)

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved