Kabar Artis
Tegur Uta Syahputra Jangan Rebut Bini Orang, Billy Syahputra Disemprot Ruben Onsu: Ngaca Lu!
Di acara Brownis, Billy Syahputra mengingatkan sang adik, Uta Syahputra agar jangan pernah mengambil bini atau istri orang lain. Ruben Onsu sindir ini
Penulis: Yuyun Hikmatul Uyun | Editor: Rr Dewi Kartika H
"Cie, bang Uta, baju ama kerudungnya matching," tutur Ivan Gunawan.
Kemudian, ruben Onsu berseloroh bahwa kini sedang musim anak muda menikah dengan nenek-nenek atau ibu-ibu yang berbeda jauh usianya.
"Lagi musim kali anak muda kawin sama nenek-nenek," seloroh Ruben Onsu.
Setelah itu, merebut ucapan Ruben Onsu, Billy Syahputra pun menasihati Uta Syahputra.
Menurut Billy Syahputra, jika ibu-ibu tersebut masih single, maka boleh dimabil jadi pacar.
Asalkan jangan mengambil istri orang lain, begitu nasihat Billy Syahputra kepada Uta Syahputra.
"Ta, kalu masih single gak apa-apa lu ambil. Asal jangan bini orang lu ambil," nasihat Billy Syahputra.
Nasihat Billy Syahputra ini pun disoraki para penonton.
Tak hanya disoraki para penonton, Ruben Onsu juga memberikan sindiran kepada Billy Syahputra.
"Biarin dia lagi ngaca diri sendiri, biarin biarin, Ngaca diri lu !" sindir Ruben Onsu.
Meski tak menyebut nama bini orang lain tersebut, tentu sudah bukan rahasia umum lagi terkiat Billy Syahputra.
Ya. Tentu sindiran Ruben Onsu ini berkaitan dengan kasus Billy Syahputra dengan Kriss Hatta soal Hilda Vitria.
Hilda Vitria yang merupakan kekasih Billy Syahputra ini diketahui sudah menikah dengan Kriss Hatta.
Bahkan perseteruan Billy Syahputra, Hilda Vitria dan Kriss Hatta ini masih berlanjut hingga kini. (*)