Rumahnya Kebobolan, Edy PLN: Kehilangan Uang Mungkin Tak Seberapa, Tapi Kalau Burung Itu Koleksi
Edy mengatakan, satu pasang burung murai batu miliknya yang digondol maling terdiri dari harga Rp 110 juta hingga Rp 250 juta.
Penulis: Yusuf Bachtiar | Editor: Wahyu Aji
Setelah kejadian pencurian ini, kolekai burung milik Edy khususnya burung murai batu di tempat penangkaran miliknya hanya tinggal 23 pasang.
Selain itu, dia juga masih memiliki koleksi jenis burung lain sepeti lovebird.
"Kalau yang dipenangkaran tingga 23 pasang, tapi burung yang hilang itu burung juara semua, saya beli dari hasil incaran lihat dua kali tiga kali kontes juara saya beli," katanya.
Sebelumnya, kasus pencurian burung terjadi di tempat penangkaran burung Pondok 279 Bird Farm milik Edy di Jalan Lapangan Kampung Babakan, Kelurahan Mustikasari, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi, Selasa (30/4/2019) dini hari.
Pelaku diperkirakan berjumlah lebih dari satu orang masuk ke dalam tempat penangakaran dengan cara memanjat dinding setinggi tujuh meter yang langsung mengarah ke kandang yang berada di lantai dua.
Aksi pelaku terbilang cukup terencana. Pasalnya, mereka menggunakan tangga bambu dan tali tambang untuk melompot ke dalam tempat penangkaran.
Bahkan, barang bukti tangga sempat ditinggalkan pelaku usai menggasak koleksi burung milik Edy.