Belum Ada Perubahan Sejak Disidak Jokowi, Jadi Alasan Mendikbud Serius Benahi SMPN 1 Muara Gembong
Menurut dia, pihak sekolah seakan membiarkan kondisi sekolah kotor dan tidak terawat lantaran sebagian gedungnya saat ini dalam kondisi rusak.
Penulis: Yusuf Bachtiar | Editor: Muhammad Zulfikar
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Yusuf Bachtiar
TRIBUNJAKARTA.COM, MUARA GEMBONG - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy selama dua pekan berturut-turut meninjau SMP Negeri 1 Muara Gembong yang terletak di Jalan Pantai Mekar, Kecamatan Muara Gembong, Kabupaten Bekasi.
Kunjungan pertama dilakukan pada, Selasa (9/7/2019), saat itu dia datang untuk melihat secara langsung kondisi sekolah yang sempat dikunjungi Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat melakukan kegiatan di Kecamatan Muara Gembong, Januari 2019 lalu.
"SMP Negeri 1 Muara Gembong dulu pernah dikunjungi bapak presiden kemudian setelah enam bulan ternyata tidak ada kemajuan," kata Muhadjir di Bekasi, Selasa (16/7/2019).
Hari ini, tepat dihari kedua masa pengenalan lingkungan sekolah, Mendikbud kembali meninjau SMP Negeri 1 Muara Gembong.
Hal ini dilakukan lantaran pada kunjungan yang pertama dia melihat kondisi sekolah kotor dan kurang terawat.
Menurut dia, pihak sekolah seakan membiarkan kondisi sekolah kotor dan tidak terawat lantaran sebagian gedungnya saat ini dalam kondisi rusak.
• Persija Dikalahkan Tira Persikabo dengan Skor Mencolok, Macan Kemayoran Terlempar ke Zona Degradasi
• Nasib Joko Driyono Ditentukan Pekan Depan, Kuasa Hukum Berharap Hakim Memutusnya Bebas
"Rencana untuk rehab besar akan ditangani oleh kementerian PUPR kemungkinan saat ini masih dalam tahap pelelangan. Tetapi kan tidak boleh kemudian nunggu ada pembangunan dan yang lain dibiarkan berantakan," ungkap Muhadjir.
"Karena itu saya minta kemarin sesuai janji saya, saya minta dibenahi semua, saya minta kapolsek, pak camat membantu, danramil dan saya kontak pak kepala dinas hari ini saya pastikan sekolah tersebut layak digunakan kegiatan belajar mengajar," imbuhnya.
Meski begitu, pada kunjungannya kali ini, Mendikbud masih melihat beberapa kekurangan. Terutama sarana dan prasarana seperti meja kursi, toilet dan perlengkapan penunjang lainnya.
"Memang masih banyak kekurangan saya sudah minta kepada Direktur Pendidikan SMP (Kemendikbud) untuk ikut membantu nanti," tegasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/muhadjir-effendy-di-smp-negeri-1-muara-gembong-bekasi.jpg)