Penelusuran Reynhard Sinaga di Depok
Kasus Reynhard Sinaga, Begini Hasil Penyelidikan Polrestro Depok
Reynhard divonis seumur hidup kurungan penjara atas kasus pemerkosaan terhadap puluhan pria yang menjadi korbannya.
Penulis: Dwi Putra Kesuma | Editor: Erik Sinaga
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dwi Putra Kesuma
TRIBUNJAKARTA.COM, PANCORAN MAS - Polres Metro Depok, turun tangan menelusuri kasus Reynhard Sinaga, WNI asal Depok, Jawa Barat, yang dihukum seumur hidup oleh Pengadilan di Manchester, Inggris.
Ramai diwartakan sebelumnya, Reynhard divonis seumur hidup kurungan penjara atas kasus pemerkosaan terhadap puluhan pria yang menjadi korbannya.
Kapolres Metro Depok Kombes Pol Azis Andriansyah memaparkan, pihaknya tidak menemukan dugaan ataupun indikasi catatan kriminal Reynhard Sinaga di Kota Depok, berdasarkan hasil penyelidikan sementara.
"Kalau hasil penyelidikan sementara, belum ada ya korban yang lapor ke kami," ujar Azis dikonfirmasi, Rabu (8/1/2020).
Saat ini, Azis mengatakan pihaknya tengah mengumpulkan data-data dan informasi yang ada.
• Pemerintah Indonesia Tak Bisa Intervensi Kasus Reynhard Sinaga & Pemberitaan Media Internasional
• Berikut Nama 18 Pemain Persija Jakarta Untuk Liga 1 2020, Termasuk 3 Penggawa Baru
• Pemerintah Kota Tangerang Belum Hitung Kerugian dan Korban Terdampak Banjir
"Sementara ini kami sedang mengumpulkan data dan informasi aja dulu,” ujarnya.
Untuk diketahui, keluarga Reynhard Sinaga tinggal di rumah mewah yang berdiri di atas lahan seluas tiga hektar di kawasan Pancoran Mas, Kota Depok,
Kasus Reynhard Sinaga, Wakil Wali Kota Depok: Memalukan Sekali |
![]() |
---|
Puluhan Pria di Inggris Diperkosa Reynhard Sinaga, Kepala SMA 1 Depok Ungkap Sikap Pelaku di Sekolah |
![]() |
---|
Psikolog Angkat Bicara, Sebut Perilaku Reynhard Sinaga Mengarah ke Psikopat |
![]() |
---|
Keluarga Reynhard Sinaga Dikenal Bergelimang Harta di Kota Depok |
![]() |
---|
Reynhard Sinaga Perkosa Puluhan Pria di Inggris, Kepala SMA 1 Depok Beberkan Sikap Pelaku di Sekolah |
![]() |
---|