Kabar Artis

Putra Citra Kirana Kebanjiran Endorse Belum Berusia Genap Sebulan, Rezky Aditya Semringah Ucap Ini

Belum genap berusia satu bulan, putra pertama Citra Kirana dan Rezky Aditya, Keene Atharrazka Adhitya sudah kebanjian endorse.

Penulis: Siti Nawiroh | Editor: Siti Nawiroh
Instagram @citraciki
Citra Kirana dan Rezky Aditya bersama anaknya yang baru saja lahir pada Jumat (28/8/2020) 

"Wow, langsung beli mobil Atharnya," canda Rezky Aditya semringah.

TONTON DI SINI:

 Ciki buat Rezky Aditya kagum

Pemain sinetron Citra Kirana buat sang suami, Rezky Aditya kagum.

Pasalnya, wanita yang baru saja menjadi ibu ini tampak terampil memakaikan baju bayi laki-lakinya.

Melihat kemampuan sang istri, Rezky Aditya beberapa kali memujinya.

Beberapa waktu lalu di YouTube channelnya, Rezky Aditya merekam momen saat istrinya memakaikan baju sang bayi.

Alami Momen Ini Setelah Melahirkan Anak Pertama Rezky Aditya, Citra Kirana: Aku Panik Banget

"Aku udah diseka nih, udah seger, aku pake baju dulu ya," kata Citra Kirana seraya menghanduki dikutip TribunJakarta.com, Kamis (3/9/2020).

Athar, sapaan si bayi, terlihat menggemaskan di dalam handuk menunggu dipakaikan baju sang ibu.

Sementara Citra Kirana mempersiapkan segala kebutuhan bayinya yang saja dibersihkan.

"Kita kasih minyak telon dikit aja. Supaya wangi bayi ini," ucapnya seraya mengusap minyak tersebut.

"Gak nangis, pinter anak papah," ungkap Rezky Aditya.

Citra Kirana dan Rezky Aditya bersama anaknya yang baru saja lahir pada Jumat (28/8/2020)
Citra Kirana dan Rezky Aditya bersama anaknya yang baru saja lahir pada Jumat (28/8/2020) (Instagram @citraciki)

Melihat sang istri telaten mengurusi bayi laki-lakinya, Rezky Aditya tampak kagum.

"Kok kamu bisa sih yaang?" tanyanya seraya tersenyum.

"Kan naluri," jawab Citra Kirana.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved