Ayus Kembali Mangkir, Sidang Cerainya dengan Ririe Fairuz Berlanjut 24 Maret

Sidang perceraian Ririe Fairuz dan Ayus Sabyan kembali ditunda setelah berlangsung tiga kali.

Penulis: Gerald Leonardo Agustino | Editor: Erik Sinaga
TRIBUNJAKARTA.COM/GERALD LEONARDO AGUSTINO
Ririe Fairus selepas mengadiri sidang perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Utara, Rabu (17/3/2021). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino

TRIBUNJAKARTA.COM, KOJA - Sidang perceraian Ririe Fairuz dan Ayus Sabyan kembali ditunda setelah berlangsung tiga kali.

Humas Pengadilan Agama Jakarta Utara Agus Abdullah mengatakan, sidang perceraian ini akan dilanjutkan pekan depan.

"Untuk persidangan yang akan datang Insya Allah kami tunda oleh Majelis hakim tanggal 24 Maret 2021," kata Agus, Rabu (17/3/2021).

Agus belum bisa berandai-andai bagaimana keputusan sidang nantinya.

Ia menyerahkan keputusan ini kepada majelis hakim, di tengah kondisi Ayus yang tak kunjung hadir sejak sidang dimulai 17 Februari 2021.

Baca juga: Peredaran Meterai Palsu di Bandara Soekarno-Hatta Beromzet Miliaran Rupiah, Ini Cara Bedakannya

"Kami tidak bisa mengandai-andai, karena majelis hakim itu sesuai dengan aturan yang berlaku, tidak boleh mengandai-andai perkara. Kita lihat saja tanggal 24 Maret seperti apa kejadiannya," ucap Agus.

Diberitakan sebelumnya, Ayus Sabyan kembali tak menghadiri sidang perceraiannya dengan Ririe Fairus di Pengadilan Agama Jakarta Utara, Rabu (16/3/2021).

Ini sudah kali ketiga Ayus tak mangkir setelah persidangan bergulir pertama kalinya pada 17 Februari 2021 lalu.

Baca juga: Marlina Diserang Tetangga Gara-gara Kotoran Kucing: Jendela Rumah Pecah, Pelaku Dirikan Tembok

Menanggapi ketidakhadiran Ayus yang sudah berkali-kali, Ririe mengaku biasa saja.

Ia tak merasa diabaikan oleh bapak dari kedua orang buah hatinya itu.

"Enggak (merasa diabaikan). Kan saya sudah jawab, engga (merasa diabaikan), biasa saja. Ya udah, doain aja lah ya yang terbaik," kata Ririe di Pengadilan Agama Jakarta Utara.

Sidang ketiga dengan agenda mediasi hari ini lantas ditunda pula.

Baca juga: Anggota DPR Fraksi Demokrat Irwan Raih Penghargaan Making News Person 2021

Kata Ririe, selain karena Ayus tak hadir, sidang ditunda karena pihak tergugat mengaku belum menerima surat panggilan.

"Masih ditunda lagi, karena suratnya belum sampai ke pihak Mas Ayus-nya," kata Ririe.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved