Cerita Kriminal

Perampok Masuk Bilik ATM Saat Wanita Ambil Uang, Sempat Tinggalkan Satu Barang Korban Sebelum Kabur

Aksi perampok terekam kamera CCTV sewaktu masuk ke bilik ATM ketika ada seorang wanita sedang mengambil uang di sana.

Editor: Elga H Putra
Instagram/info_kejadian_banjarmasin
Detik-detik Perampokan Wanita di ATM Banjarmasin, Pelaku Masuk Bilik Lalu Todongkan Pisau 

Peristiwa itu sendiri terjadi di salah satu ATM di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Tak hanya satu ATM, perampokan ini terjadi di dua ATM berbeda dengan selisih waktu setengah jam saja.

Perampokan pertama terjadi di ATM BNI Hotel Kharisma Jalan Tubun Kelurahan Kelayan Barat, Senin (28/6/2021) sekitar pukul 16.46 WITA.

Sedangkan perampokan kedua di ATM Mini Market Yuyun Banjarmasin pukul 17.30 WITA.

Baca juga: Bermodal Obeng, Besi dan 13 Kartu, Pembobol ATM di Kampus UT Pamulang Ternyata Sudah Beraksi 1 Tahun

Baca juga: Boncengan Bertiga, Pelaku Congkel ATM di Pamulang Terpergok Sekuriti Langsung Diringkus Saat Beraksi

Video ini kemudian viral di medsos dan polisi langsung turun tangan memburu pelaku.

Atas aksinya yang viral, pelaku sudah berhasil ditangkap oleh petugas gabungan.

Hal ini disampikan oleh Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin, Kompol Alfian Tri Permadi.

"Pelaku sudah ditangkap tadi pagi oleh tim gabungan," ujar Alfian Tri Permadi dalam keterangan yang diterima, Selasa (29/6/2021).

Pelaku berinisial A (37) ditangkap di rumahnya yang berlokasi di Komplek Perumahan Handil Bhakti, Kabupaten Barito Kuala.

Pelaku ditembak di bagikan kaki kanan karena berusaha kabur dan melawan petugas.

Ia kemudian dibawa ke Mapolsek Banjarmasin Selatan.

Pelaku pun mengakui semua perbuatannya.

Modus yang digunakan pelaku aku menunggu dan mengawasi korban dari luar bilik ATM.

Setelah keadaan sepi, pelaku langsung masuk ke dalam bilik lalu menodongkan pisau.

Korban yang ketakutan karena diancam pisau mau tak mau menyerahkan semua barang berharganya.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved