Kabar Artis
Ayahnya Ingin Punya 6 Cucu, Lesti Kejora Bocorkan Rencana Kocak Rizky Billar: Itu Ada di Otaknya
Ayah Pedangdut Lesti Kejora, Endang Mulyana mengaku ingin memiliki enam cucu dari putri kesayangannya.
Penulis: Rr Dewi Kartika H | Editor: Yogi Jakarta
TRIBUNJAKARTA.COM - Ayah Pedangdut Lesti Kejora, Endang Mulyana mengaku ingin memiliki enam cucu dari putri kesayangannya.
Hal tersebut diungkapkan Endang Mulyana di acara Tasyakuran Pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar, pada Minggu (29/8/2021).
Mulanya ayah Rizky Billar, Daniel Eddy yang terlebih dahulu mengungkapkan keinginanya soal cucu.
TONTON JUGA
Daniel Eddy mengaku pasrah dengan berapa pun pemberian Tuhan.
Namun jika boleh meminta, ia ingin 2 hingga 3 cucu dari Billar.
"Kalau boleh minta ya dua atau tiga," ucap Daniel Eddy.
Berbeda dengan sang besan, Endang Mulyana ternyata ingin memiliki banyak cucu.
"Kalau saya pengennya enam," beber Endang.
Baca juga: Ceritakan saat Pertama Kali Lihat Lesti Kejora Tak Pakai Jilbab, Rizky Billar: Oh Gini Rambutnya
Hal tersebut agar Lesti Kejora bisa membuat klub voli sendiri.
"Maunya sih laki karena kan dedek hobinya voli (jadi) biar punya klub voli," imbuhnya.
Terkait keinginan ayahnya, Lesti Kejora merasa tak masalah.
Ia yakin banyak anak banyak rezeki.
Baca juga: Lesti Kejora Kirim Undangan Nikah Lewat Grup WA, Aty Kodong Meradang: Paling Gak Mengabari Japri
"Ya enggak apa-apa, banyak anak banyak rezeki, semoga dedeknya sehat," papar Lesti.
Rizky Billar kemudian berseloroh Lesti Kejora bakal membuatkan akun YouTube ke setiap anaknya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/endang-mulyana-mengaku-ingin-memiliki-enam-cucu-dari-putri-kesayangannya.jpg)