Bangunan SMAN 96 Jakarta Roboh
Kapolsek Sebut 4 Orang Dilarikan ke RSUD Cengkareng Imbas Bangunan SMAN 96 Jakarta Roboh
Bangunan SMAN 96 Jakarta di Jalan Jati Raya, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, yang masih dalam tahap rehabilitasi ambrol.
Penulis: Satrio Sarwo Trengginas | Editor: Ferdinand Waskita Suryacahya
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Satrio Sarwo Trengginas
TRIBUNJAKARTA.COM, CENGKARENG - Bangunan SMAN 96 Jakarta di Jalan Jati Raya, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, yang masih dalam tahap rehabilitasi ambrol.
Bangunan lantai tiga itu ambruk pada Rabu (17/11/2021).
Dalam peristiwa itu, dikabarkan empat orang dilarikan ke rumah sakit.
Hal itu diungkapkan oleh Kapolsek Metro Cengkareng, AKP Endah.
"Sementara yang sudah dibawa ke RSUD Cengkareng ada 4 orang. Yang luka ringan masih di TKP untuk dimintai keterangan," ujarnya saat dikonfirmasi pada Rabu (17/11/2021).
Baca juga: Bangunan SMAN 96 Jakarta Roboh, Kesaksian Warga Dengar Ledakan Keras dan Jeritan Minta Tolong
Baca juga: Pagar Beton Roboh Tewaskan Pedagang di Pejaten, Polisi Pastikan Proses Hukum Berjalan
Warga sekitar, Kokom (38) mengatakan ia mendengar bunyi ledakan keras saat kejadian.
"Saya sih di dalem lagi nyuapin anak. Kirain saya biasa aja lagi nurunin besi. Tapi kok ini bunyinya kenceng banget," ujarnya kepada TribunJakarta.com di lokasi pada Rabu (17/11/2021).

Usai terdengar suara keras, ia mendengar teriakan minta tolong.
Kokom melihat sejumlah orang dari dalam lokasi proyek digotong keluar.
Terlihat ada tiga orang yang dibawa menggunakan ambulans ke rumah sakit.

"Tiga orang dibawa ambulans. Udah lemas, pingsan. Saya lihat ada darah dan luka-luka," tambahnya.
Sementara itu pantauan TribunJakarta.com di lokasi pada pukul 15.00 WIB, tampak warga sekitar berkerumun di depan lokasi proyek pembangunan.
Tampak lantai tiga bangunan sekolah itu ambruk. Tiang-tiang bangunan terlihat hancur.

Puing-puing reruntuhan berserakan di bawah.
Mobil ambulans terlihat masuk ke dalam lokasi.

Selain itu, mobil dari unit reskrim Polsek Cengkareng dan mobil damkar sudah berada di lokasi.
Tampak garis kuning polisi melingkar di lokasi proyek itu.
SMAN 96 Jakarta
RSUD Cengkareng
AKP Endah
Kapolsek Metro Cengkareng
Jakarta Barat
ambruk
minta tolong
Beda Dengan Polisi, Kasudin Pendidikan Jakarta Barat Mengaku Belum Terima Panggilan Soal SMAN 96 |
![]() |
---|
Polisi Panggil Sudin Pendidikan Jakarta Barat I Terkait Bangunan SMAN 96 Roboh |
![]() |
---|
Penyelidikan Robohnya SMAN 96 Berlanjut, Polisi Panggil Sudin Pendidikan Jakarta Barat I |
![]() |
---|
Taufik Gerindra Minta Kontraktor Pembangunan SMAN 96 Jakarta Masuk Blacklist |
![]() |
---|
Pembangunan SMAN 96 Tak Sesuai Spesifikasi, Eks Staf Ahok Minta Kontraktor Diganti |
![]() |
---|