Kabar Artis

Raffi Ahmad Beri Pesan Menyentuh di Hari Ultah dari Ruang Isolasi Mandiri, Nagita Slavina Histeris

Pasangan selebriti Nagita Slavina dan Raffi Ahmad, merayakan hari ulang tahun yang ke-34 dan ke-35, pada hari ini, Kamis (17/2/2022).

Penulis: Rr Dewi Kartika H | Editor: Yogi Jakarta
Tangkapan layar Instagram
Nagita Slavina menangis histeris dapat kejutan ulang tahun dari Raffi Ahmad. 

Pasalnya Nagita Slavina, mendapatkan pesan menyentuh dari suaminya, Raffi Ahmad melalui sambungan video conference.

Kala itu Raffi Ahmad tak ada di dekat Nagita Slavina, karena sedang melaksanakan isolasi mandiri.

TONTON JUGA

Di awal acara, Nagita Slavina menjelaskan akan memandu Mega Konser Tercipta Untukku sendirian, karena Raffi Ahmad sedang tak enak badan.

"Harusnya malam ini saya tuh ditemenin sama suami saya, tapi karena keadaannya sedang tidak memungkingkan, jadi saya sendiri," kata Nagita Slavina.

"Jadi Raffi lagi kurang enak badan, doakan ya semoga Raffi cepat sembuh dan bisa bareng lagi sama kita dan sama-sama lagi," tuturnya lagi.

Sesaat kemudian Nagita Slavina mendapatkan kejutan dari sang suami.

Tiba-tiba Raffi Ahmad muncul secara online.

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Rayyanza.
Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Rayyanza. (Tangkapan layar di Instagram)

Baca juga: Ditagih Kado Sama Raffi Ahmad, Soimah Malah Bawa Kembang Goyang Saat Jenguk Rayyanza

Nagita Slavina sama sekali tidak mengetahui hal tersebut bakal ada di tengah-tengah dirinya.

"Halo sayang," ungkap Raffi Ahmad.

"Ya Allah kok ada kamu tuh kamu kok muncul sih kan harusnya kamu istirahat aja," tutur Nagita Slavina.

Raffi Ahmad lalu menjelaskan ia baru saja berinteraksi dengan orang-orang yang ternyata positif Covid-19.

Demi menjaga keluarganya, Raffi Ahmad memutuskan menjalani isolasi mandiri.

Baca juga: Soimah Jenguk Rayyanza, Bingkisan yang Dibawa Buat Iis Dahlia & Raffi Ahmad Ngakak: Cuma Lu Seorang

"Iya aku kan beberapa hari ini ketemu dengan orang-orang yang memang kena, jadi aku memutuskan untuk isolasi aja dulu. Aku mau menjaga kamu dan anak-anak. Ada Rayyanza dan Rafathar juga, jadi aku nggak mau kalian kenapa-napa," kata Raffi Ahmad.

"Kamu tapi sudah mandi belum itu? tanya Nagita Slavina.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved