Antisipasi Virus Corona di DKI
Kolaborasi dengan Dinas Kesehatan, Perumda Pembangunan Sarana Jaya Gelar Sentra Vaksinasi Covid-19
Dinas Kesehatan DKI Jakarta berkolaborasi dengan Perumda Pembangunan Sarana Jaya menggelar sentra vaksinasi dosis ketiga atau booster.
Penulis: Dionisius Arya Bima Suci | Editor: Wahyu Septiana
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dionisius Arya Bima Suci
TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Dinas Kesehatan DKI Jakarta berkolaborasi dengan Perumda Pembangunan Sarana Jaya menggelar sentra vaksinasi dosis ketiga atau booster.
Mengusung tema 'Wujudkan Masyarakat Sehat dan Produktif dengan Vaksinasi Covid-19' ini dilaksanakan di Gedung Sarana Jaya, Jakarta Pusat.
Dirut Sarana Jaya Agus Himawan mengatakan, program sentra vaksinasi ini bertujuan untuk membantu Pemprov DKI dalam upaya penanganan pandemi Covid-19.
"Kami berusaha berperan dalam penanganan virus Covid-19 dengan menggalakan sentra vaksin," ucapnya dalam keterangan tertulis, Rabu (6/4/2022).
Anak buah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ini pun berharap, sentra vaksinasi ini dapat berdampak positif pada pemulihan ekonomi di Indonesia, khususnya Jakarta.
Baca juga: Booster Jadi Syarat Mudik, Wagub Ariza Imbau Masyarakat Cek Stok Vaksin Via Jaki dan Puskesmas
"Dengan upaya ini, kami berharap kasus Covid-19 dapat tertangani dengan baik dan Indonesia khususnya Kota Jakarta dapat segera pulih dan bangkit menjadi lebih baik," ujarnya.
Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dwi Oktavia mengatakan, saat ini capaian vaksin booster di ibu kota sudah mencapai 2,84 juta.

Untuk vaksinasi dosis pertama, tercatat sudah ada 12,48 juta orang dan 10,58 juta di antaranya bahkan telah mendapat suntikan dosis kedua vaksin Covid-19.
"Proses vaksinasi masih terus berlangsung, total dosis pertama sudah mencapai 123,8 persen dan dosis kedua 73,5 persen dari target," kata Dwi.
Bagi masyarakat yang belum divaksin, Dwi menyarankan untuk segera ke tempat vaksinasi.
Untuk mempercepat proses vaksinasi, warga disarankan mendaftar online melalui aplikasi Jakarta Kini (JAKI) atau situs corona.jakarta.go.id/vaksinasi.
Baca juga: Masih Rendah, Capaian Vaksin Booster di Jakarta Timur di Bawah 20 Persen
"Dengan mendaftar secara online, warga dapat memilih waktu dan tempat vaksinasi sendiri,
sekaligus bisa melakukan pre-screening tes online," tuturnya.
Untuk menemukan tempat vaksinasi, warga juga mengeceknya melalui aplikasi google maps.
"Hanya dengan menuliskan 'vaksin COVID-19', warga dapat menemukan lokasi serta dibantu informasi jalur menemukan lokasi yang dipilih," kata dia.