Depo Pertamina Plumpang Kebakaran
Penarik Odong-odong Ini Kehilangan Langganan Pascamusibah Kebakaran Depo Plumpang: Ada yang Tewas
Musibah kebakaran hebat yang melanda permukimannya di kawasan Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara, turut berdampak kepada mata pencahariannya.
"Biasanya seminggu sekali, entah dia mau carter berenang ke Marunda, tergantung dia carternya mau kemana," ujarnya.
"Tapi lebih sering hari-hari biasanya dari ibu-ibu sama anak-anak disitu yang sekarang kena jadi korban," sambungnya.
Meski unit odong-odongnya tak ikut terbakar, Neng tetap merasa bingung karena tak bisa mendapatkan uang selagi di lokasi tersebut belum pulih.
Ia pun kini hanya bisa mengandalkan pekerjaan sampingan dari suaminya selagi tak bisa menarik odong-odong yang mereka punya.
"Dari odong-odong biasanya buat makan sehari-hari, tapi sekarang lagi gak narik yaudah ngandelin sampingan dari suami aja. Kalau lagi gak ada juga, yaudah kita kumpul dirumah sama keluarga," pungkasnya.
Sebagai informasi, kebakaran besar terjadi di kawasan Depo Pertamina Plumpang, di Jalan Tanah Merah Bawah RT 012 RW 09, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Jumat (3/3/2023) malam.
Kebakaran diduga terjadi usai pipa BBM di kawasan depo meledak.
Akibatnya sejumlah permukiman warga yang tak jauh berada di lokasi tempat depo berada hangus terbakar.
Hal itu dipicu api yang menyambar cepat saat ledakan dan kebakaran Depo Plumpang Pertamina di Jakarta Utara terjadi.
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
| Wacana Pembangunan Buffer Zone 50 Meter, Warga di Dekat Depo Plumpang Berharap Tak Direlokasi |
|
|---|
| Nuansa Pilu Tarawih Hari Pertama Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Khotib Ingatkan Takdir |
|
|---|
| UPDATE, Total 29 Orang Meninggal Dunia Akibat Kebakaran Depo Pertamina Plumpang |
|
|---|
| UPDATE Kebakaran Depo Plumpang: Korban Tewas Capai 23 Orang dan Pengungsi Sisa 82 Jiwa |
|
|---|
| Ditanya Relokasi Warga Korban Kebakaran Depo Plumpang, Heru Budi: Tanya Pertamina! |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/Kebakaran-depo-plumpang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.