Kecelakaan Hari Ini
Kecelakaan Hari Ini di Tol Cipularang: Sopir Travel Tabrak Truk, 2 Balita Alami Luka-luka
Insiden itu berawal saat mobil travel dari Cilacap sedang menuju Jakarta di Tol Cipularang, Purwakarta, Jawa Barat.
TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Kecelakaan tragis terjadi di Tol Cipularang, Jawa Barat pada Selasa (2/5/2023) dini hari.
Kecelakaan itu melibatkan sebuah mobil travel berpenumpang pemudik dengan sebuah truk.
Insiden itu berawal saat mobil travel dari Cilacap sedang menuju Jakarta di Tol Cipularang, Purwakarta, Jawa Barat.
Dilansir dari Kompas TV, mobil tersebut menabrak truk di depannya.
Sopir yang membawa 9 orang dewasa dan 2 balita diduga mengalami hilang kendali sehingga menabrak bagian belakang truk.
Baca juga: Viral Pria Ikut Ringkus Penembak di Gedung MUI Sambil Pegang Gagang Wiper, Dipuji Bak Kungfu Master
Diduga sopir mengantuk saat berkendara.
Akibat dari kecelakaan tersebut, seluruh penumpang terluka.
Tiga di antaranya mengalami patah tulang dan sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Abdul Radjak, Purwakarta.
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
| Kecelakaan Hari Ini di Ngamprah Bandung Barat: Oleng, Pemotor Hantam Kencang Truk Tangki |
|
|---|
| Kecelakaan Hari Ini di Sumedang, Petaka 4 Warga Lagi Nongkrong Ditabrak Truk Boks, Pagar Toko Hancur |
|
|---|
| Hendak Pulang ke Rumah Usai Jemput dari Sekolah, Ayah dan Anak Tewas Kecelakaan di Gunungputri |
|
|---|
| Kecelakaan Hari Ini di Jakbar, Pemotor Lansia Jatuh di Samping Truk Fuso, Tarsisiua Balidason Tewas |
|
|---|
| Kecelakaan Hari Ini di Cengkareng Jakbar Libatkan Motor dan Truk Fuso, Korban Tutup Usia |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.