Viral di Media Sosial
Viral Penutup Gorong-gorong Hilang di Underpass Mampang Prapatan Jaksel Bikin Macet!
Sebuah penutup gorong-gorong dikabarkan hilang di underpass Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Jumat (11/8/2023) pagi.
TRIBUNJAKARTA.COM, MAMPANG PRAPATAN - Sebuah penutup gorong-gorong dikabarkan hilang di underpass Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Jumat (11/8/2023) pagi.
Kejadian itu diunggah oleh akun @jalur5_ via eat.allin.
Akibat hilangnya penutup gorong-gorong, petugas sempat meletakkan sejumlah cone orange tepi jalan sehingga memakan bahu jalan.
Laju kendaraan pun melambat sehingga menyebabkan kemacetan panjang.
Terlihat sejumlah petugas dari TransJakarta, Petugas Dinas Perhubungan hingga polisi voorijder mengatur arus lalu lintas yang terpantau padat.
"Hari ini (11/8) penutup lubang gorong-gorong underpass Mampang hilang. Hal ini menyebabkan kemacetan sepanjang koridor 6 @pt_transjakarta sisi selatan (Mampang Prapatan - Pejaten)," tulis akun tersebut.
Kejadian ini pun turut mengundang komentar para netizen.
"Yang ngambil disumpahin berapa ribu orang tuh," tulis addiwick.
"Indonesah paling-paling dah enggak bisa lihat besi nganggur di jalan meleng dikit hilang. Kemarin di jembatan Grogol," tulis @milarianbagja.
"Udah sering ilang penutup gorong-gorong di sini. Coba aja googling," ujar @untilalways6.
| Akun Partai Gerindra Semprot Cucun Syamsurijal soal Ahli Gizi MBG: Bahaya Banget Itu Ngomongnya! |
|
|---|
| Cucun Syamsurijal Pernah Viral Sindir Jenderal Bintang 3,Kini Sosoknya Sebut MBG Tak Butuh Ahli Gizi |
|
|---|
| Pernyataan Cucun Syamsurijal Soal Ahli Gizi Viral, Dj Donny Geram: Mau Ikut Gaya Mulyono Lu! |
|
|---|
| Cerita Heroik Ahmad Teriak ke Masinis Sambungan Kereta Lepas di Pasar Senen, 12 Tahun Jadi Railfans |
|
|---|
| Kakak Disebut 'Autis', Yudo Sadewa Anak Purbaya Buat Sayembara Berhadiah Fantastis Buat Cari Pelaku |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/Viral-penutup-gorong-gorong-di-underpass-Mampang-Jakarta-Selatan-hilang-pada-Jumat-1182023.jpg)