Sopir Taksi Online Tewas di Pasar Minggu
Terungkap Ciri-ciri Pelaku Pembunuhan Sopir Taksi Online di Pasar Minggu, Diduga Lebih Dari Satu
Warga berinisial H menduga pelaku pembunuhan terhadap sopir taksi online berinisial MSD (53) lebih dari satu orang.
Penulis: Annas Furqon Hakim | Editor: Jaisy Rahman Tohir
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim
TRIBUNJAKARTA.COM, PASAR MINGGU - Warga berinisial H menduga pelaku pembunuhan terhadap sopir taksi online berinisial MSD (53) lebih dari satu orang.
H merupakan orang yang pertama kali menemukan jasad korban yang tergeletak di pinggi jalan.
Adapun peristiwa dugaan pembunuhan itu terjadi di Jalan Kompleks Pertanian, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (15/8/2023) dini hari.
"Pelakunya pasti nggak satu orang, lebih dari satu dan di sini sudah biasa ada taksi online, sampai ada 24 jam," kata H saat dikonfirmasi, Rabu (16/8/2023).
H mengaku mengetahui ciri-ciri salah satu pelaku pembunuhan.
Sebab, ia sempat melihat pelaku turun dari mobil untuk mengambil handphone (HP) korban. Saat itu H bersembunyi di balik pagar rumahnya.
Ia mengungkapkan, pelaku pembunuhan itu memiliki tinggi badan sekitar 165 Cm.
"Saya posisi di bawah pagar. Kelihatan orangnya (pelaku) agak putih, paling umurnya sekitar 30 tahun," ungkap dia.
Di sisi lain, ia menyebut peristiwa pembunuhan itu terekam CCTV yang terpasang di salah satu rumah warga.
"Di sini ada CCTV di rumah pojok, arahnya ke sini (TKP)," kata H.
H mengaku diperlihatkan rekaman CCTV oleh polisi.
Rekaman CCTV itu menampilkan detik-detik mobil mengarah ke TKP hingga saat korban diseret dan dibuang.
"Saya sempat dikasih lihat rekaman CCTV-nya sama polisi dari Polda. Itu kelihatan semua kejadiannya," ujar H.
Dengan adanya rekaman CCTV, H yakin pelaku pembunuhan terhadap sopir taksi online berinisial MSD bisa cepat tertangkap.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.