Bekali Calon Wisudawan dengan Ideologi Pancasila, Lulusan UT Siap Estafet Bangun Bangsa
Wakil Kepala BPIP Indonesia, Karjono, mengatakan, pentingnya membekali dan mengingatkan kembali ideologi Pancasila kepada calon wisudawan generasi Z.
Penulis: Ega Alfreda | Editor: Jaisy Rahman Tohir
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Ega Alfreda
TRIBUNJAKARTA.COM, TANGERANG - Universitas Terbuka (UT) Jakarta menggelar Seminar Pendidikan di Gedung Universitas Terbuka Convention Center (UTCC) Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Sabtu (23/9/2023).
Acara dengan tema 'Pancasila dalam Tindakan Menuju Merdeka Belajar Kampus Merdeka' diikuti 1.656 calon wisudawan UT dari total 2.959 lulusan pada data yudisium.
Wakil Kepala BPIP Indonesia, Dr. Drs. Karjono, S.H, M.Hum. mengatakan, pentingnya membekali dan mengingatkan kembali ideologi Pancasila kepada calon wisudawan yang tergolong generasi Z.
"Pancasila memang diterapkan kepada generasi milenial itu berbeda dengan generasi kita, kalau dulu lebih banyak semacam doktrin, kalau sekarang lebih banyak menggunakan Pancasila dalam tindakan atau pancasila in action," papar Karjono.
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Ikatan Alumni UT Jakarta tersebut melanjutkan, Pancasila bisa mudah diterapan kepada generasi Z melalui praktik langsung di lapangan, seperti lagu, kuliner, gambar.
"Sampai saat ini generasi milenial kita dekati dengan praktik 70 persen, teori 30 persen. Dalam artian Pancasila in action, lebih banyak mereka dekati dengan musik, olahraga, kuliner, kemudian kegiatan-kegiatan yang sifatnya mereka enjoy," papar Karjono lagi.
Menurutnya, era globalisasi dan disrupsi digital merupakan zaman yang membuka kesempatan dan menawarkan segala kemudahan, kecanggihan dan keterbukaan informasi di berbagai media.
Saat ini Pancasila sebagai ideologi bangsa tengah menghadapi tantangan yang luar biasa.
"Tantangannya memang banyak, era globalisasi, artinya merubah mindset tidak memakan waktu berhari-hari, bahkan jam bisa, pulang dari sini mereka juga busa berubah mindset. Nah untuk menghadapi ini memang kita harus selalu sosialisasikan secara optimal," ujar Karjono.
Dikesempatan yang sama, Direktur Universitas Terbuka (UT) Jakarta, Ir. Edward Zubir, M.M, menjelaskan bahwa, Pancasila merupakan jurus jitu untuk membekali calon wisudawan dalam menghadapi dunia pekerjaan.
"Ya sebetulnya itu jurus jitu dari bangsa ini, cuma kita terapkan kepada alumni kita sebagai lembaga pendidikan mengingatkan kembali bahwa kita punya Pancasila jangan pakai ideologi yang lain," tutur Edward.
Supaya tidak lantang-luntung dalam dunia pekerjaan dan menguatkan mental generasi Z jadi tujuan mengingatkan kembali norma-norma Pancasila.
Diharapkan juga, mahasiswa yang sebentar lagi ubah status jadi wisudawan tidak terjebak dalam radikalisme.
"Harapannya tentunya ini memperkuat mereka menghadapi namanya dunia kerja, ada turun naik dan ada paham prinsip (Pancasila) dipegang akan membuat mereka tegar," tegas Edward.

UT Sukses Dapat Akreditasi A Sebagai PTN Berbadan Hukum Berkualitas |
![]() |
---|
Pendaftaran Universitas Terbuka Jakarta Diperpanjang hingga 26 Agustus 2024, Cek Persyaratannya |
![]() |
---|
Kampus ini Terkenal di Kalangan Gen Z, Kuliah Online yang Fleksibel jadi Tren Terkini |
![]() |
---|
UT Jakarta Tawarkan Akses Pendidikan Berkualitas dengan Biaya Terjangkau, Kuliah Nggak Takut Mahal |
![]() |
---|
Sistem Ujian Fleksibel di UT Jakarta, Bantu Disabilitas Dapat Akses Pendidikan Tinggi Berkualitas |
![]() |
---|