Viral di Media Sosial

Gaya Samuel Sunarya Pakai Baju Tahanan Disorot, Cuma Diancam 3 Tahun Bui Usai Aniaya Dokter Gigi

Video yang merekam saat Samuel Sunarya memakai baju tahanan viral di media sosial, pada Selasa (24/10/2023).

Penulis: Rr Dewi Kartika H | Editor: Yogi Jakarta
Tangkapan layar di Instagram dan TikTok
Video yang merekam saat Samuel Sunarya memakai baju tahanan viral di media sosial, pada Selasa (24/10/2023). 

TRIBUNJAKARTA.COM - Video yang merekam saat Samuel Sunarya memakai baju tahanan viral di media sosial, pada Selasa (24/10/2023).

Di video tersebut Samuel Sunarya terlihat dihadirkan saat konfrensi pers di Polrestabes Bandung.

Turun dari mobil tahanan, Samuel Sunarya berjalan menuju gedung sambil dikawal ketat polisi.

Tak terlihat raut penyesalan dari Wajah Samuel Sunarya.

Netizen yang melihat gaya Samuel Sunarya mengaku kesal.

"Sumringah gitu pake baju oren"

"Komuk nya senga bgt ga sih"

"Dia kok masih santai ya punya orang kuat kakinya di belakang nya"

"Widih starboy ketangkep"

Kapolrestabes Kombes Pol Budi Sartono mengatakan kasus ini awalnya dari pesan pelaku melalui direct message (DM), pada Sabtu (21/10/2023) kepada seorang dokter gigi bernama Vissi El Alexandra.,

DM tersebut berisikan ancaman pembunuhan kepada korban.

Lalu siangnya, pelaku mendatangi dokter Vissi sambil membawa pisau lipat dan senjata jenis airgun yang disimpan di dalam tasnya.

Samuel Sunarya kemudian menganiaya dokter Vissi.

Polisi masih melakukan pendalaman terkait motif pelaku melakukan aksinya terhadap korban, dan juga akan melakukan pemeriksaan kejiwaan pelaku.

Pelaku dijerat pasal berlapis yaitu Pasal 351 ayat 1 KUHP serta Pasal 335 KUHP.

Dengan ancaman hukuman 2 tahun 8 bulan dan 1 tahun penjara.


Pengakuan dokter Vissi

dokter Vissi mengaku mengenal Samuel Sunarya sekitar 3 sampai 4 tahun lalu.

Kala itu Samuel Sunarya menghubungi dokter Vissi dan meminta bantuan untuk mempromosikan dagangannya.

"Dia pernah beberapa kali minta aku promosiin dagangan dia

Dia juga pernah random chat untuk dikenalin ke beberapa temen cewek aku setelah aku post dengan mereka di IG," tulis dokter Vissi di media Instastorynya.

Samuel Sunarya ternyata juga pernah mendatangi dokter Vissi di kliniknya untuk berobat.

Ia lalu kerap mengirimkan chat bernada pribadi kepada dokter Vissi, namun tak digubris oleh korban.

Mendadak Samuel Sunarya mengirimkan pesan mengancam akan membunuh dokter Vissi.

Wanita berusia 28 tahun tersebut sontak syok.

"Masalah saya tiba-tiba diancam, saya bener-bener kaget juga awalnnya

Ada masalah apa," tulis dokter Vissi.

Kepada dokter Vissi, Samuel Sunarya mengaku hanya sedang ingin mmebunuh orang.

"Berkelahi yu, ingin bunuh orang," tulis pelaku dalam pesan DM.

Tak cuma melalui DM Instagram, Samuel Sunarya juga mengirimkan sejumlah voice note kepada dokter Vissi.

"Mati lo, go**," ucap Samuel Sunarya.

"Gue bakal bikin lo mati, orang-orang tolol mah lebih pantas mati," imbuhnya.

 

Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved