Gas Bocor Pabrik Es Batu di Karawaci Tangerang Diisolasi 200 Meter, 27 Orang Dirawat di RS

Insiden bocornya gas pabrik es batu di daerah Kelurahan Koang Jaya, kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, mendapat atensi serius.

tribuntangerang.com/Gilbert
Puluhan perawat Rumah Sakit Sari Asih Karawaci menangani korban kebocoran gas menyengat dari pabrik batu es di depan ruang IGD, Karawaci, Kota Tangerang, Banten, Selasa (6/2/2024). 

TRIBUNJAKARTA.COM - Insiden bocornya gas pabrik es batu di daerah Kelurahan Koang Jaya, kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, mendapat atensi serius.

Siapapun dilarang mendekat ke sumber gas minimal jarak 200 meter.

Warga yang menghirup gas tersebut mengalami gangguan pada pernapasannya hingga harus dirawat di rumah sakit.

Total sudah ada 27 warga sekitar Koang Jaya yang dilarikan ke fasilitas kesehatan berbeda.

"Kurang lebih ada 27 warga yang dirawat di rumah sakit terdekat karena menghirup gas tersebut."

"Di RS Sangiang ada 4 orang, di RS Sari Asih Karawaci 16 orang, di RS Ar Rahma ada 4 orang dan 3 orang di RS Hermina," papar Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Zain Dwi Nugroho.

Upaya yang dilakukan aparat adalah mengisolasi sumber kebocoran gas.

Selain itu, aparat kepolisian, PMI dan BPBD Kota Tangerang juga melakukan evakuasi terhadap ratusan warga yang terdampak ke lokasi yang dinilai aman dari sebaran gas berbahaya itu.

"Kami juga sudah melokalisir jangan sampai masyarakat mendatangi lokasi, karena gas ini cukup menyengat baunya dan berbahaya bagi kesehatan," kata dia.

"Saat ini kami saat ini lebih fokus kepada penanganan terhadap warga dulu, supaya mereka kembali sehat dan mendapat penanganan yang tepat," ungkapnya.

Kolase foto warga Koang Jaya, Karawaci, Kota Tangerang dievakuasi dari rumahnya akibat kebocoran gas pabrik batu es, Selasa (6/2/2024), dengan ilustrasi gas.
Kolase foto warga Koang Jaya, Karawaci, Kota Tangerang dievakuasi dari rumahnya akibat kebocoran gas pabrik batu es, Selasa (6/2/2024), dengan ilustrasi gas. (TribunTangerang)

Sebelumnya diberitakan, sudah 1.500 orang dievakuasi menjauhi lokasi kebocoran gas.

Mereka mengungsi ke Taman Nobar di bantaran Sungai Cisadane.

"Tadi sempat dievakuasi ke Taman Nobar kira-kira sekitar 1.500 orang warga dari 2 sampai 3 RW," ujar Ipul, warga Koang Jaya kepada TribunTangerang.

Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved