Haru di Balik Anggota Paskibraka Upacara Bendera di Tangsel: Ayah Wafat, Besoknya Tetap Latihan

Di balik tegak dan gagahnya para Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) ada cerita haru di baliknya. Hal itu yang terjadi di Tangsel

|
Pemkot Tangsel
SEHARI SEBEULUM PENGUKUHAN - Rahmat Putra Maulana, Komandan Paskibraka di Tangsel saat upacara HUT Kemerdekaan di Tangsel, MInggu (17/8/2025). Rahmat kehilangan ayahnya sehari sebelum pengukuhan sebagai Paskibraka. 

Sebelum berangkat, Kevin sempat memberi penghormatan terakhir di samping jasad ayahnya. 

Foto dirinya berseragam lengkap, berjongkok dan menunduk sambil memegang tubuh sang ayah, beredar luas dan viral di media sosial. 

AYAH PASKIBRAKA MENINGGAL - Paskibraka bernama Kevin, menjalankan tugas sebagai Komandan Paskibraka pada upacara HUT ke-80 RI, Minggu (17/8/2025), meski sang ayah baru saja meninggal dunia sehari sebelumnya
AYAH PASKIBRAKA MENINGGAL - Paskibraka bernama Kevin, menjalankan tugas sebagai Komandan Paskibraka pada upacara HUT ke-80 RI, Minggu (17/8/2025), meski sang ayah baru saja meninggal dunia sehari sebelumnya (Tangkapan layar TikTok dan Instagram)

Meski berduka, Kevin tetap tegar hingga penurunan bendera Merah Putih. 

Seusai upacara, seluruh anggota Paskibraka bersama TNI, Polri, dan perwakilan Pemkab Humbahas datang melayat ke rumah duka di Jalan TB Simatupang, Desa Siponjot, Kecamatan Lintongnihuta. 

Warga sekitar menaruh hormat pada keteguhan Kevin yang tetap mengutamakan tanggung jawab. 

“Kami juga merasa kagum atas pemberian diri dan tanggung jawab yang diperlihatkan Kevin Silaban,” ujar Kepala Desa Siponjot, Deka Silaban, Minggu (17/8/2025) malam, dikutip dari Kompas.com. 

Kevin merupakan anak keempat dari enam bersaudara. Sejak kecil, ia bercita-cita masuk Akademi Kepolisian (Akpol). 

"Karakter Kevin tak jauh dari almarhum ayahnya. Sosok yang giat dan tekun serta penuh tanggung jawab. Ayah Kevin termasuk orang yang memulai kesuksesan dengan berpeluh keringat hingga bisa di titik ini," sambung Deka. 

Sejak pagi, Deka mengamati bagaimana Kevin tetap fokus menjalankan tugas meski dirundung duka. 

"Ia tak memperlihatkan kesedihan sedikit pun. Ia tetap setia pada tugas yang diberikan. Dan saat ini, kami sudah di rumah duka. Semuanya hadir di sini, termasuk TNI, Polisi, dan pemerintah serta temannya anggota paskibra," tuturnya. 

Bagi Deka, teladan Kevin bisa menjadi contoh bagi generasi muda lain. 

Ayah Kevin dimakamkan pada Senin (18/8/2025). 

"Kata Kevin, ayahnya tiba-tiba drop dan meninggal dunia. Memang, keseharian ayah Kevin kita lihat bugar. Pemakaman akan berlangsung esok hari (Senin)," ujar Deka.

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved