Kabar Artis

Cerita Perlakuan Lina Jubaedah ke Karyawan, Teddy Ngaku Sempat Suudzon: Pengen Nangis Kalau Ingatnya

Penulis: Kurniawati Hasjanah
Editor: Muji Lestari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Cerita Perlakuan Lina Jubaedah ke Karyawan, Teddy Ngaku Sempat Suudzon: Pengen Nangis Kalau Ingatnya

Melansir tayangan YouTube Status Selebritis SCTV (20/1/2020), tampak Putri Delina sedang menandatangani sejumlah dokumen di hadapan Teddy.

Tak hanya Teddy, terlihat juga beberapa kerabat yang menyaksikan Putri Delina ketika menandatangi sejumlah dokumen tersebut.

Usai Putri Delina menandatangani sejumlah dokumen, tampak Teddy memotret sejumlah berkas yang telah ditandatangani untuk menjadi bukti.

Kuasa hukum almarhumah Lina Jubaedah, Abdurrahman membenarkan adanya penyerahan harta warisan dari Teddy kepada Putri Delina.

Putri Delina saat menadatangani sejumlah dokumen. (Tangkapan Layar YouTube/Surya Citra Televisi (SCTV))

"Kemarin kita komunikasi sama suami almarhum, Teddy," ujar Abdurrahman.

Andurrahman menjelaskan, bahwa seluruh aset milik Lina mash tersimpan utuh dalam kotak penyimpanan.

"Bahwa semua aset-aset itu masih ada, dia menjelaskan bahwa semuanya disimpan di safety box," terang Abdurrahman.

Teddy tampak memotret dokumen yang telah ditandatangani oleh Putri Delina. (Tangkapan Layar YouTube/Surya Citra Televisi (SCTV))

Abdurrahman kemudian menceritakan soal penyerahan dokumen yang menjadi haknya Putri Delina.

"Kemarin malam itu saya undang (Teddy) untuk segera dilakukan penyelesaian, terjadilah penyerahan dokumen kepada anaknya (Lina) yang kedua, yaitu Putri Delina," beber Andurrahman.

Berita Terkini