Persija Jakarta

Cetak Gol ke Gawang Barito Putera, Heri Susanto Ingin Bawa Persija Jakarta Keluar dari Degradasi

Gol tunggal Heri Susanto ke gawang Barito Putera pada menit ke-53 menjadi satu-satunya gol yang terjadi di laga ini.

Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Erik Sinaga
MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Penyerang Persija Jakarta, Heri Susanto, merayakan gol ke gawang Kalteng Putra di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (20/8/2019). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana

TRIBUNJAKARTA.COM, BEKASI - Penyerang sayap Persija Jakarta, Heri Susanto berhasil membawa timnya meraih kemenangan saat berhadapan dengan Barito Putera di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (23/9/2019) sore WIB.

Gol tunggal Heri Susanto ke gawang Barito Putera pada menit ke-53 menjadi satu-satunya gol yang terjadi di laga ini.

Pemain yang akrab disapa Hersus itu mengaku senang bisa mengantarkan Persija meraih kemenangan di kandang.

"Allhamdulillah dikasih rezeki untuk bisa cetak gol. Tapi menurut saya untuk saat ini siapa pun yang cetak gol, yang penting bisa bawa Persija menang," kata Heri Susanto di Stadion Patriot, Bekasi, Senin (23/9/2019).

Pemain yang akrab disapa Hersus itu berharap torehan kemenangan di laga ini bisa terus berlanjut ke laga-laga berikutnya.

"Semoga hasil ini menjadi awal dari kebangkitan Persija di Liga 1. Semoga kedepannya bisa lebih maksimal dan terus menang," papar Hersus.

Bom Aktif Milik Terduga Teroris Cilincing Berbentuk Cairan di dalam Botol Minum

Judul Surat Pamitan yang Ditulis Terduga Teroris di Cilincing: Kepada Orang-orang Kafir dan Murtad

MA Terduga Teroris di Cilincing: Pribadi Tertutup, Pengakuan Ayah dan Mantan Istrinya Ditangkap

Lebih lanjut, Hersus mengatakan pergantian pelatih Persija tidak mempengaruhi kondisi timnya saat ini.

Menurutnya, semua komponen tim Persija saat ini memiliki tekad yang sama untuk membawa kebangkitan di Persija Jakarta.

"Kalau masalah perbedaan nggak ada ya, karena mungkin tidak ada ada bedanya sama aja. Kita juga mau bangkit," tutur mantan pemain PSM Makassar tersebut.

Saat ini, Persija Jakarta berhasil keluar dari zona degradasi dengan menduduki peringkat 13 dengan torehan 20 poin.

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved