Kabar Artis
Aurel Pernah Sebut Restu Ayah Lebih Penting dari Ibu, Krisdayanti Pasrah: Orangtua Doakan Terbaik
Pasangan kekasih Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar pernah kompak berbicara soal restu orangtua.
Penulis: Rr Dewi Kartika H | Editor: Muji Lestari
"Enggak bisa menilai ya, namanya anak remaja pacaran ya sah-sah saja," kata Krisdayanti.
Disinggung soal rencana pernikahan Aurel, Krisdayanti rupanya memberi wejangan untuk sang putri.
Meski belum diberitahu secara langsug, Krisdayanti berharap yang terbaik untuk Aurel Hermansyah.
"Yang penting bisa menjaga dirinya, kehormatannya, menjaga nama baik keluarganya."
"Yang baik-baik untuk Aurel aja," ujar Krisdayanti.
• Ketua GPAN Sayangkan Reza Artamevia Kembali Tertangkap Karena Kasus Narkoba: Enggak Mau Tobat Dia
Lebih lajut, Krisdayanti menegaskan bahwa dirinya belum berkenalan, apalagi mengetahui latar belakang calon suami Aurel Hermansyah.
Untuk itu ia tidak dapat memberikan komentar apa-apa terkait sosok Atta Halilintar.
"Untuk kenalan, tahu latar belakangnya, saya memang belum tahu."
"Jadi saya minta maaf enggak bisa kasih statement apa-apa," pungkas Krisdayanti
SIMAK VIDEONYA: