Idul Fitri 2021
Ciputat, Pamulang dan Pondok Aren Paling Rawan Pencurian di Rumah Kosong Saat Libur Lebaran
Polres Tangerang Selatan (Tangsel) sudah memetakan potensi kejahatan selama libur lebaran
Penulis: Jaisy Rahman Tohir | Editor: Erik Sinaga
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Jaisy Rahman Tohir
TRIBUNJAKARTA.COM, CIPUTAT - Pencurian kerap kali muncul pada masa libur lebaran. Pelaku mengincar rumah kosong yang ditinggal penghuninya mudik atau bersilaturahmi.
Aparat Polres Tangerang Selatan (Tangsel) sudah memetakan potensi kejahatan pencurian itu.
Kapolres Tangsel, AKBP Iman Imanuddin mengatakan, ada tiga wilayah di Tangsel yang paling rawan pencurian rumah kosong.
"Pondok Aren, Pamulang, Ciputat. Karena kan areanya padat dia, sehingga sudah padat sebagian juga penduduknya pendatang," kata Iman saat dikonfirmasi, Rabu (12/5/2021).
Baca juga: Nissa Sabyan dan Ayus Datang Berduaan ke Rumah Iis Dahlia, Sudah Berani Pamer Kebersamaan: Wah
Iman beralasan, ketiga wilayah tersebut paling padat, namun warganya banyak yang pendatang, sehingga kerap ditinggal mudik.
"Jadi dengan kondisi sekarang, potensi mereka meninggalkan rumah ke kampung halaman," ujarnya.
Baca juga: Tak Tahu Larangan, Peziarah Masih Banyak yang Datangi TPU Prumpung
Iman mengatakan, pihaknya sudah mebyiagakan aparat untuk mengantisipasi kejahatan yang terjadi pada momen lebaran itu.
Ia menugaskan anggotanya dari Satuan Reskrim dan Sabhara untuk berpatroli dan siaga.
Baca juga: Takbir Keliling Dilarang, Kapolres Jakut Imbau Warga Rayakan di Rumah Atau Masjid
Setidaknya ada 150 anggota yang ditugaskan untuk menjaga keamanan selama musim libur lebaran, termasuk dari anggota Polsek.
"Kalau total kurang lebih 150an," pungkasnya.
Pulang dari Mudik Lebaran 2021, 3 dari 152 Pemudik di Kota Tangerang Reaktif Covid-19 |
![]() |
---|
Sepekan Setelah Lebaran 2021, Arus Mudik di Tangerang Selatan Kembali Melonjak |
![]() |
---|
Manfaatkan Momen Idulfitri, Bandar Narkoba Selundupkan 180 Gram Sabu di Tangerang |
![]() |
---|
Selama Sepekan, Pergerakan Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta Turun 68 Persen |
![]() |
---|
42 ASN Pemprov DKI Mudik Selama Masa Libur Lebaran |
![]() |
---|