Cerita Kriminal
Kepergok Telepon Sosok Ini, Pria 25 Tahun Malah Aniaya Istri Lalu Pergi dari Rumah
Kasus suami menganiaya istri terjadi di Desa Kubang Jaya, Siak Hulu, Riau. Suami itu memukuli istrinya lalu kabur dari rumah gara-gara isi ponsel.
Penulis: Ferdinand Waskita Suryacahya | Editor: Ferdinand Waskita Suryacahya
TRIBUNJAKARTA.COM - Kasus suami menganiaya istri terjadi di Desa Kubang Jaya, Siak Hulu, Riau.
Pria berusia 25 tahun itu memukuli istrinya lalu kabur dari rumah setelah isi ponsel kepergok pasangannya itu.
Istri yang tak terima perbuatan suaminya itu lalu melapor polisi terkait tindakan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).
Sebelum melakukan KDRT, RA tinggal bersama istrinya di Desa Kubang Jaya, Siak Hulu.
Namun setelah menganiaya istrinya, pria itu tak pernah kembali ke rumah.
Baca juga: Kronologi Satu RT di Cilandak Terapkan Lockdown, Berawal dari Pasutri Positif Covid Pulang Mudik
Kronologi
Kapolsek Siak Hulu, AKP Rusyandi Zuhri Siregar mengakatan peristiwa KDRT ini bermula pada Senin (1/3/2021) malam.
Saat itu korban bernama Sonya Araren bersama suaminya AR pergi ke rumah teman AR di Jalan Kaharudin Nasution Desa Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu.
Sesampai di rumah temannya, korban mengambil ponsel milik tersangka lalu memeriksanya dan menemukan ponsel suaminya itu ada menghubungi wanita lain.
Tersangka kemudian merampas kembali ponsel miliknya.
Baca juga: Lelah Hati Berulang Kali jadi Korban KDRT, Istri Lapor Polisi Usai Kembali Pergoki Suami Selingkuh
Namun korban tidak mau menyerahkan hingga tersangka marah dan memukulinya.
Atas perlakuan suaminya itu, sang istri tidak terima lalu melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Siak Hulu, Selasa (2/3) untuk pengusutannya.
"Setelah dilaporkan oleh istrinya kepada kita tersangka AR tidak lagi pulang kerumah mereka di Desa Kubang Jaya Siak Hulu dan juga tidak pernah menemui istrinya lagi," jelasnya.
Kemudian, Jumat (18/6) siang, Unit Reskrim Polsek Siak Hulu mendapat informasi tentang keberadaan tersangka di wilayah Sidomulyo Kota Pekanbaru.
Selanjutnya Tim Opsnal Polsek turun untuk mencari pelaku.
Baca juga: Perkara Pulang Malam hingga Jatuhkan Motor, Nasib Pilu 2 Istri di Palopo jadi Korban KDRT
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/ilustrasi-kdrt-1.jpg)