Antisipasi Virus Corona di Bekasi
Klaster Penularan Covid-19 Muncul di Perumahan Bintang Metropole Bekasi Utara
Camat Bekasi Utara Jalaludin mengatakan, total jumlah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 di komplek perumahan tersebut sebanyak 28 orang.
Penulis: Yusuf Bachtiar | Editor: Erik Sinaga
Laporan wartawan TribunJakarta.com, Yusuf Bachtiar
TRIBUNJAKARTA.COM, BEKASI UTARA - Klaster penularan Covid-19 muncul di Perumahan Bintang Metropole, Kelurahan Perwira, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi.
Camat Bekasi Utara Jalaludin mengatakan, total jumlah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 di komplek perumahan tersebut sebanyak 28 orang.
"Di wilayah RW13 Perumahan Bintang Metropole, memang cukup banyak warga yang terkonfirmasi positif Covid-19," kata Jalaludin saat dikonfirmasi, Selasa (29/6/2021).
Dia menjelaskan, pihaknya sudah melakukan upaya tracing, testing dan treatment (3T) di wilayah tersebut.
"Kami lakukan tracing, lalu untuk warga yang positif kami lakukan isoman dan berdiam diri di rumah, termasuk warga di sekitar lingkungan tersebut," jelasnya.
Baca juga: Halaman Rumah Sakit Khusus di Tangerang Disulap Jadi Ruang IGD Pasien Covid-19
Sebagai rincian, dari data terakhir yang didapat sebanyak tujuh RT di RW13 yang terjadi klaster penularan. Diantaranya, RT 01 sebanyak lima orang.
RT02 sebanyak satu orang, RT03 enam orang, RT05 dua orang positif Covid-19, RT06 sebanyak tujuh orang, RT07 dua orang dan RT08 sebanyak lima orang.
Baca juga: Dialihfungsikan, Puskesmas Kelurahan Kayu Putih Hanya Layani Vaksinasi Covid-19
"Kami mengimbau kepada warga untuk prokes dijalani terus karena peningkatannya sangat tinggi, kita juga menempel stiker di rumah warga yang sedang isoman (isolasi mandiri)," paparnya.
Jalaludin menambah, pihaknya sejauh ini menerapakan lockdown sekala lokal dengan membatasi kegiatan masyarakat di Perumahan Bintang Metropole.
Baca juga: Kisah Agung, Penyintas Covid-19 yang Memotivasi Mantan Pasien Corona untuk Donor Plasma Konvalesen
"Kalau zona merah kan harus lockdown satu RT, nah, kita masih zona oranye lockdownnya masing-masing warga yang terpapar," terangnya.
Baru Dibuka Sehari, Layanan Vaksinasi Covid-19 di Kota Bekasi Kembali Ditutup Karena Stok Habis |
![]() |
---|
Antusias Warga Menurun, Capaian Vaksinasi Booster Kota Bekasi Baru 40 Persen |
![]() |
---|
Dilema Booster di Kota Bekasi: Capaian Dosis Ketiga Rendah, Sudah Menanti Target Dosis Keempat |
![]() |
---|
Kota Bekasi Segera Lakukan Suntik Vaksin Covid-19 Dosis Keempat Untuk Nakes |
![]() |
---|
Pemkot Bekasi Sosialisasi Kebijakan Masuk Mal Wajib Vaksin Booster |
![]() |
---|