Heru Budi Akui Sebagian Wilayah Jakarta Alami Krisis Air Bersih, Ini Solusinya
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono mengakui sebagian wilayah Jakarta kini mengalami krisis air bersih.
Penulis: Dionisius Arya Bima Suci | Editor: Jaisy Rahman Tohir
Untuk memenuhi kebutuhan air bersih, PAM Jaya menyediakan bantuan truk tangki air bersih gratis bagi masyarakat.
Truk tangki air bersih ini juga disiapkan di titik-titik vital, seperti rumah sakit, tempat ibadah, dan yayasan sosial.
“Kami meminta maaf kepada masyarakat Jakarta yang saat ini mengalami krisis air dampak dari diberhentikannya IPA Hutan Kota,” tuturnya.
Anak buah Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono ini pun berharap hujan kembali turun sehingga IPA Hutan Kota bisa beroperasi kembali.
“Dengan harapan air dari daratan dapat mendorong air laut sehingga TDS air baku di IPA Hutan Kota menjadi rendah dan bisa beroperasi lagi,” ujarnya.
Berikut lokasi kelurahan terdampak:
- Kelurahan Penjaringan
- Pejagalan
- Pluit
- Kapuk
- Kalideres
- Rawabuaya
- Pegadungan
- Cengkareng Barat
- Cengkareng Timur
- Semanan
- Duri Kosambi
- Wijaya Kusuma
- Jelambar Baru
- Kapuk Muara
- Tegal Alur
- Kamal
- Kamal Muara
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
Prestasi Gemilang! Raih Skor Sempurna 100, Transformasi Layanan PAM JAYA Diakui Nasional |
![]() |
---|
Transformasi PAM JAYA Didukung Muhammadiyah DKI, Tekankan Kepentingan Masyarakat |
![]() |
---|
Perubahan Badan Hukum PAM Jaya Timbulkan Pro-Kontra, Wakil Ketua DPRD DKI Sebut Hal yang Wajar |
![]() |
---|
PAM Jaya Bakal Buat 100 Titik Galian untuk Sambung Pipa Air di 2026 |
![]() |
---|
Target 100 Persen Layanan Air Bersih 2029, DPRD DKI: Demi Kemaslahatan Warga Jakarta |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.