Era NFT Sudah Tamat, Kabar Terbaru Ghozali Everyday Kini Bikin Pangling: Lebih Glow Up

Masih ingat dengan sosok Ghozali Everyday NFT? Lama tak terdengar kabar kini penampilan Ghozali bikin pangling. Lebih Glow Up?

Editor: Muji Lestari
Instagram @ghozaliphoto
Potret Ghozali Everyday saat wisuda. Ghozali Everyday menyatakan tamat main NFT setelah lulus dari perguruan tinggi. 

TRIBUNJAKARTA.COM - Masih ingat dengan Ghozali Everyday? Pemuda yang sempat buat heboh lantaran foto selfienya laku miliaran rupiah.

Pada awal tahun 2022 lalu, nama Ghozali Everyday viral di media sosial setelah foto selfie yang ia unggah dalam format NFT terjual dengan harga yang fantastis.

Pria bernama lengkap Sultan Gustaf Al Ghozali itu pun menjadi perbincangan publik, dan kerap wara-wiri di layar kaca.

Ghozali dikenal konsisten mengunggah foto selfienya setiap hari di situs opensea sejak tahun 2017.

Dalam fotonya, Gzosali berpose dengan wajah datar. Berbagai perubahan terlihat dari foto-foto yang ia unggah.

Mulai dari rambut pendek yang kemudian menjadi gondrong, kumisnya yang tipis kemudian melebat, dan sebagainya.

Ia memang berniat melakukan selfie setiap hari untuk mengabadikan hari-harinya sampai lulus kuliah.

Selfie itu ia lakukan secara konsisten selama 5 tahun hingga akhirnya, kini ia telah lulus kuliah dan wisuda.

Lantas, bagaimana nasibnya sekarang?

Kehidupan Ghozali Everyday Kini

Pantauan TribunJakarta.com, Ghozali Everyday saat ini telah lulus dari program studi Animasi D4, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang.

Ia juga mengunggah momen wisudanya di akun Instagram @ghozaliphoto pada 24 Agustu 2023 lalu.

Potret Ghozali Everyday saat wisuda
Potret Ghozali Everyday saat wisuda dari Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang

Ghozali mengunggah foto selfie mengenakan toga dengan wajah datarnya.

Pada unggahan berikutnya, ia juga terlihat berfoto bersama para dosen beserta rektor kampus, tak ketinggalan ia juga memajang foto kelulusannya bersama keluarga.

"Resmi menamatkan foto Selfi tiap hari selama 6 tahun dan akhirnya bisa stop ngelakuin rutinitas terabsurd selama ini," tulis Ghozali dalam unggahannya.

"Setelah 5thn tidak bisa merubah wajah. Tapi berhasil merubah nasib," lanjutnya.

Ghozali Kini Glow Up

Setalah menamatkan koleksi foto NFT-nya sampai lulus kuliah, penampilan Ghozali Everyday kini berubah. Terlebih dari segi penampilan fisik.

Saat ini Ghozali sudah tidak terlalu aktif mengunggah foto NFT di situs opensea.

Ghozali Everyday ngegym
Setelah tamat main NFT, Ghozali Everyday kini sibuk ngegym. Ia bahkan membeli 1 set perlengkapan gym agar bisa latihan rutin di rumah.

Pantauan TribunJakarta.com, foto terbaru Ghozali di laman opensea diunggah hampir 2 pekan lalu.

Rupanya Ghozali kini punya kesibukan dan hobi baru.

Melalui akun Instagramnya, Ghozali membagikan aktivitas saat menjalani hobi barunya.

Ghozali terpantau saat ini sedang sibuk ngegym dan menjalani program menggemukan badan atau bulking.

Kabarnya ia saat ini tengah mengikuti tantangan 30 hari ngegym.

Bahkan Ghozali sampai membeli 1 set perlengkapan gym agar ia bisa bebas latihan.

Dalam unggahannya, Ghozali mengungkapkan bahwa era selfie baginya sudah tamat. Saat ini ia ingin fokus olahraga dan melatih otot untuk kesehatan tubuhnya.

"Era selfie everyday sudah tamat waktunya gym everyday di rumah pakai alat seadanya," tulis Ghozali.

 

Baca artikel menarik lainnya di Google News.

 

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved