Dievakuasi dari Gaza, Husein Cerita Dampak Psikologis Perang ke Anaknya: Dengar Suara Pesawat Takut
Husein bercerita, anak-anaknya merasa ketakutan mendengar suara pesawat. Tak hanya itu, sering juga terbangun dari tidur dan menangis.
Penulis: Siti Nawiroh | Editor: Yogi Jakarta
"Memang trauma itu ada dan berdampak pada anak-anak saya," sambungnya.
Husein melanjutkan, anak-anaknya tak jarang terbangun di malam hari teriak dan menangis.
"Malam bangun tiba-tiba nangis dan teriak. Dan itu dengan kami, gimana dengan anak-anak Gaza yang masih di sana,"
"Kita doakan semoga cepat berakhir," ucap Husein.
Husein disambut keluarganya
Berdasarkan pantauan Kompas.com pukul 17.16 WIB, sekitar 20 anggota keluarga tengah menunggu di depan pintu kedatangan Internasional, Terminal 3, Bandara Soekarno-Hatta.
Mereka mengenakan pakaian serba hitam serta membawa spanduk dan bendera Palestina.
Dalam spanduk itu ada tulisan "Selamat Datang Aktivis Kemanusiaan INH Gaza" dan foto Husein sambil mengepalkan tangan.
Selain itu, ada pula kolega Husein dari lembaga kemanusiaan International Networking for Humanitarian (INH).
Berdasarkan informasi yang dihimpun Kompas.com, Husein pulang ke Indonesia dengan menumpangi maskapai Emirates dengan kode EK 356.
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/Muhammad-Husein-Warga-Negara-Indonesia-WNI.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.