Polemik Tas Biru Sembako Murah
Heru Budi Bantah Program Sembako Murah Berkaitan dengan Pemilu: Bantu Masyarakat, Bukan yang Lain
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono membantah program sembako murah yang digelar Pemprov DKI berkaitan dengan Pemilu 2024.
Penulis: Dionisius Arya Bima Suci | Editor: Satrio Sarwo Trengginas
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dionisius Arya Bima Suci
TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono membantah program sembako murah yang digelar Pemprov DKI berkaitan dengan Pemilu 2024.
Hal ini disampaikan Heru Budi menanggapi kritikan kubu pasangan nomor urut 01, Anies-Muhaimin terkait penggunaan kantong sembako murah berwarna biru muda yang identik dengan pasangan Prabowo-Gibran.
Heru pun memastikan, program sembako murah ini digelar untuk menstabilkan harga sejumlah komoditas pangan di awal 2024 ini.
“Saya sampaikan saat ini, kami Pemprov DKI Jakarta tidak ada niat apapun. Yang ada niat membantu masyarakat dan membantu menstabilkan inflasi,” ucapnya, Kamis (8/2/2024).
Orang nomor satu di DKI ini pun menekankan, program sembako murah ini digelar murni untuk kepentingan masyarakat.
Apalagi, jelang lebaran harga komoditas pangan biasanya melambung tinggi.
“Jadi para pihak untuk bisa memahami bahwa kami Pemda DKI hadir untuk masyarakat san tidak untuk lainnya,” ujarnya.
Ia pun meminta pihak-pihak tertentu untuk tidak menggiring opini buruk terkait program sembako murah ini.
“Jadi, ada pihak-pihak yang menyampaikan bahwa saya melakukan kegiatan sembako murah, melakukan sesuai, tidak,” tuturnya.
“Sekali lagi, (sembako murah) untuk kepentingan masyarakat. Tolong disampaikan ke pihak-pihak yang bersangkutan,” sambungnya.
Sebelumnya, kritik pedas disampaikan kubu pasangan nomor urut 01, Anies-Muhaimin terkait penggunaan kantong biru muda untuk program sembako murah.
Politikus NasDem Ahmad Sahroni bahkan sempat mengunggah foto Heru Budi dan kantong biru muda itu di instagramnya.
"Trimakasih pak PJ @herubudihartono @dkijakarta atas perhatian nya kepada masyarakat jakarta,
tapi Boleh tanya gak yah ?? skrg bungkusan Sembako murah udh berubah warna apa mmg gmn yah ?? duh beneran mau tanya donk gaes ??
ini kelamaan bisa bisa bendera Indonesia bisa ganti warna," tulis Sahroni dalam unggahannya di akun @ahmadsahroni88, Kamis (8/2/2024).
Cawapres Muhaimin Iskandar alias Cak Imin pun turut mengomentari hal tersebut lewat unggahannya di akun X pribadinya (@cakiminNOW).
"Aku tadi lupa menyampaikan soal bansos saat pidato di Bandung;
Bansos itu dibeli pakai uang rakyat mengapa kamu tumpangi untuk kepentinganmu? Gak punya malu..!
Kasihan Gunernur DKI sampai harus nyari tas berwarna untuk menyenangkan kamu
Gak usah direply pakai menyala segala ..!
Emang begitu kok kenyataanya.." tulis Cak Imin, Kamis (8/2/2024).
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
| Polemik Tas Biru Muda Sembako Murah di Akhir Masa Kampanye, Bawaslu Sudah Bersikap |
|
|---|
| Rentetan Kritikan PKS untuk Pj Gubernur DKI Heru Budi Awal 2024: Soal Gibran Sampai Tas Sembako |
|
|---|
| Program Sembako Murah Heru Budi Disorot, Disebut sebagai Kampanye Dini oleh PKS |
|
|---|
| Ikut Soroti Tas Biru Muda untuk Sembako Murah, PKS: Ini Masih Masa Kampanye Pak Heru |
|
|---|
| Sikap Terbaru Bawaslu DKI Soal Warna Tas Sembako Heru Budi: Tak Temukan Dugaan Pelanggaran |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/heru-di-banteng.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.