Viral di Media Sosial
Muncul Petisi Copot Gus Miftah, Respons Pihak Istana Masih Beri Lampu Hijau di Kabinet Prabowo
Pihak Istana masih memberikan lampu hijau bagi Miftah Maulana untuk bertaubat dan kembali ke dalam Kabinet Merah Putih.
Meski sudah meminta maaf setelah viral diduga menghina pedagang es teh di Magelang, desakan untuk pecat Gus Miftah semakin menguat.
Dalam petisi di laman Change.org, petisi "Copot Gus Miftah dari Jabatan Utusan Khusus Presiden" sudah ditanda tangani 10 ribu orang lebih.
Seperti diketahui, selain pendakwah, Miftah juga menjabat sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.
Pada Rabu (4/12/2024), muncul petisi agar Miftah dicopot dari jabatannya itu.
Dilansir Change.org, Kamis (5/12) pagi, petisi itu telah ditanda tangani 10.000 lebih akun dengan target 15.000 orang.
Adapun, terkait desakan ini Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Soedeson Tandra buka suara.
Ia meyakini, Prabowo akan bijak menyikapi kontroversi yang melibatkan Gus Miftah.
Dalam pernyataanya pada Rabu (4/12) jika jabatan Utusan Khusus yang saat ini diduduki Miftah dirasa perlu untuk diganti maka Prabowo akan menggantinya.
"Presiden lah yang akan menilai dan saya yakin presiden sangat bijak, presiden mendengar suara rakyat dan akan ada tindakan kalau misal presiden menganggap perlu diganti ya akan diganti," ucap Tandra.
Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya
| Detik-detik Arjuna Tamaraya Tewas Dikeroyok di Masjid Sibolga, Sempat Izin Tidur 'Ini Rumah Allah' |
|
|---|
| VIRAL Pedagang di Pasar Jombang Ciputat Dipalak Preman, Barang Dagangan Dirusak |
|
|---|
| Insiden Live IG Wali Kota Surabaya, Admin Akui Kesalahan dan Mundur: "Konteksnya Saya Bercanda" |
|
|---|
| Kisah Randika Pemuda yang Ditemukan Tewas Kelaparan, Pernah Viral Ingin Dipenjara Biar Bisa Makan |
|
|---|
| Permintaan Maaf Faruq Bytheway ke Daehon Usai Bahas Perceraian di Kajian, Sikap Habib Jafar Terkuak |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.