Kabar Artis

Reaksi Sabrina Alatas Dituding Selingkuhan Hamish Daud, Sahabat Ungkap Alasan Tak Juga Klarifikasi

Selebgram Nad Jessica mengungkapkan reaksi sahabatnya, Sabrina Alatas atas tudingan menjadi selingkuhan Hamish Daud.

kolase Instagram Sabrina Alatas dan Raisa
ISU HAMISH DAUD SELINGKUH: Terkuak respon Sabrina Alatas (kiri) usai dituduh jadi selingkuhan Hamish Daud (kanan). Sahabatnya tak terima Sabrina dituding jadi pelakor di rumah tangga Raisa. 

Diungkap Nad, ada alasan kenapa Sabrina tak langsung klarifikasi setelah isunya heboh.

"Kak.. kenapa si Sabrina nya diem aja gak klarifikasi or menyangkal? Malah nonaktifin kolom komentar? Jadinya kan makin curiga. Harusnya kalau emang fitnah dia bisa speak up kan," tanya netizen.

"Males lah, coba lo jadi Sabrina enggak ada urusan sama perceraian rumah tangga orangg jadi difitnah selingkuhan orangg. Gue aja cuma temen Sab diterror sama kalian semua yang kepo," kata Nad.

"Ya tunggu aja kalau kebukti salah, lo semua malu," tulisnya.

Perceraian Raisa

Diwartakan sebelumnya, Raisa resmi menggugat cerai Hamish pada 22 Oktober 2025 lalu.

Perihal penyebab perceraian Raisa dan Hamish, pasangan yang menikah sejak September 2017 itu masih bungkam.

Raisa dan Hamish sama-sama kompak menutupi konflik rumah tangganya.

Baca berita TribunJakarta.com lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks Berita

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved