Pramono Siapkan Mekanisme Antibullying di Sekolah, Pelanggar Siap-siap Disanksi Tegas

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memerintahkan seluruh sekolah di ibu kota memperkuat pencegahan perundungan atau bullying.

Tribunjakarta/Dionisius Arya Bima
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung saat ditemui di Balai Kota Jakarta, Gambir, Rabu (19/11/2025). Ia memerintahkan seluruh sekolah di ibu kota memperkuat pencegahan perundungan atau bullying. 

TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memerintahkan seluruh sekolah di ibu kota memperkuat pencegahan perundungan atau bullying.

 Ia menegaskan sudah meminta Dinas Pendidikan (Disdik) untuk merumuskan mekanisme antibullying agar sekolah menjadi ruang aman bagi siswa.

“Untuk mekanisme bullying yang ada di lingkungan sekolah di Jakarta, saya sudah meminta kepada Disdik bekerjasama dengan jajaran terkait, terutama untuk konseling, untuk merumuskan bahwa bullying jangan sampai terjadi kembali di wilayah Jakarta,” ucapnya di Balai Kota Jakarta, Kamis (19/11/2025).

Sekolah Wajib Siapkan Mekanisme Pencegahan dan Sanksi

Pramono menuturkan bahwa setiap pelanggaran akan ditangani dengan mekanisme yang sudah disiapkan oleh Pemprov DKI Jakarta.

Pihak sekolah pun diharapkan bisa menjalankan fungsi pengawasan dan memberikan sanksi bagi pelanggar untuk memberikan efek jera.

“Bagi siapapun yang nanti melakukan pelanggaran, tentunya akan ada mekanisme terhadap itu,” ujarnya.

Kepala Sekolah Garda Depan Pencegahan Bullying

Adapun instruksi ini disampaikan Pramono dihadapan 673 kepala sekolah yang baru dilantik di Balai Kota Jakarta pada sore hari ini.

Dalam sambutannya, Pramono mengingatkan para kepala sekolah yang baru dilantik agar menjadi garda terdepan dalam pencegahan bullying.

“Saya memang berkeinginan bahwa bullying atau perundungan tidak terjadi di Jakarta,” kata Pramono.

BERITA TERKAIT

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved