Kasus Sopir Lamborghini Melebar

Pengemudi Lamborghini Terancam Pasal Berlapis: Awetkan Hewan-hewan Langka, Dermawan, Ini Kata Warga

Selain karena positif mengonsumsi obat terlarang, AM juga menyimpan hewan langka yang diawetkan

Penulis: Erik Sinaga 2 | Editor: Suharno
Kolase TribunJakarta/Annas Furqon/Kompas.com
7 Fakta Pengemudi Lamborghini Todong Pelajar di Kemang, Berawal dari Celetukan 'Wah Mobil Bos Nih' 

"Kami akan periksa saksi-saksi lainnya apakah ada hal-hal lain yang terkait dengan pelaku," ucapnya.

3. Tertutup dan dermawan

Hewan-hewan langka di rumah tersangla AM yang sudah diawetkan, Kamis (26/12/2019).
Hewan-hewan langka di rumah tersangla AM yang sudah diawetkan, Kamis (26/12/2019). (TRIBUNJAKARTA.COM/ANNAS FURQON HAKIM)

Warga RT 04/RW 08 Pejaten Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, mengenal AM sebagai pribadi yang tertutup.

Tersangka penodongan pistol ke pelajar di kawasan Kemang itu jarang bersosialisasi dengan warga sekitar.

Namun, di balik sifat tertutup AM dan kasus yang menjeratnya, dia juga dianggap sebagai sosok yang dermawan.

"Dia orangnya tertutup. Bertemu paling hanya di masjid saja. Dia selalu salat lima waktu di masjid," ujar warga setempat bernama Yamin (47).

Menyoal kedermawanannya, AM disebut sering berdonasi ke yayasan dan mengundang anak yatim ke rumahnya.

"Suka kasih santunan ketika bulan puasa ke anak yatim. Itu dia undang anak yatim ke rumahnya," ujar Yamin.

Menurutnya, AM belum lama menempati rumah yang ada di Jalan Jambu, Pejaten Barat.

"Baru setahunan tinggal di sini. Tadinya tanah kosong, terus dibeli," kata dia.

4. Polisi temukan puluhan peluru aktif

Hewan-hewan langka di rumah tersangla AM yang sudah diawetkan, Kamis (26/12/2019).
Hewan-hewan langka di rumah tersangla AM yang sudah diawetkan, Kamis (26/12/2019). (TRIBUNJAKARTA.COM/ANNAS FURQON HAKIM)

Muncul sejumlah fakta baru dalam pengungkapan kasus penodongan senjata tersangka pemilik mobil Lamborghini, AM kepada dua pelajar di Kemang.

Salah satunya adalah temuan puluhan peluru aktif di rumah AM saat digeledah polisi. Kasatreskrim Polres Jaksel AKBP Andi Sinjaya Ghalib mengatakan penggeledahan tersebut digelar di rumah AM di kawasan Pejaten Barat, Selasa (24/12/2019).

"Penggeledahan itu disaksikan oleh tersangka dan istri tersangka serta RT/RW sekitar pada beberapa bagian rumah," ujar Andi Kamis (26/12/2019), di Jakarta.

Dalam penggeledahan tersebut, polisi menemukan 10 peluru panjang kaliber 5.56, 11 peluru pendek kaliber 9, dan 1 peluru pendek utuh.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved