Virus Corona di Indonesia

Menipisnya Ruang Isolasi Pasien Covid-19, Ada yang Tersisa 10 % hingga Hanya Tinggal 3 Tempat Tidur

Ketua Asosiasi Rumah Sakit Swasta Indonesia (ARSI) Kota Bekasi, Eko Nugroho mengonfirmasi kapasitas ruang isolasi di rumah sakit swasta hampir penuh

Penulis: MuhammadZulfikar | Editor: Muhammad Zulfikar
Freepik via Tribunnews.com
Ilustrasi Virus Corona 

TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Ketua Asosiasi Rumah Sakit Swasta Indonesia (ARSI) Kota Bekasi, Eko Nugroho mengonfirmasi kapasitas ruang isolasi di rumah sakit swasta hampir penuh.

Disebutkan, sudah 90 persen lebih fasilitas ruang isolasi di rumah sakit swasta terisi.

"Daya tampung untuk pasien covid di tiap RS swasta Kota Bekasi tersisa sekitar 10 persen atau sudah terisi 90 persen dari total kapasitas," ujar Eko, di Bekasi, pada Selasa (1/9/2020).

Eko menjelaskan ada 42 rumah sakit swasta di Kota Bekasi yang menyiapkan ruang isolasi penanganan pasien Covid-19.

Daya tampung ruang isolasi untuk pasien Covid-19 di rumah sakit swasta Kota Bekasi sebanyak 120 tempat tidur.

Peningkatan ini jumlah pasien kasus Covid-19 ini terjadi dalam kurun dua pekan terakhir ini.

Bahkan ada sejumlah rumah sakit yang menambah kapasitas ruang isolasi pasien positif corona.

"Belakangan ini penambahan, sampai ada beberapa RS yang menambah daya tampungnya karena tingginya kasus, menambah ruang isolasi dengan setara ICU ada ventilator tapi engga bisa banyak," beber dia.

Dilansir dari situs corona.bekasikota.go.id, Senin 31 Agustus 2020, kasus Covid-19 secara kumulatif sebanyak 976 dengan angka kematian 54. Adapun kasus sembuh 879, sementara kasus aktif sekarang 43.

Terjadi lonjakan kasus pasien positif corona atau Covid-19 di Kota Bekasi.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi memastikan daya tampung rumah sakit di wilayahnya cukup untuk merawat pasien positif corona.

"Cukup RSUD kita saja masih cukup, kita juga kan ada RSUD tipe D. Ada juga rumah sakit swasta yang sudah sediakan," kata Rahmat di Bekasi, pada Selasa (1/9/2020)

Pria yang akrab disapa Pepen ini menerangkan ada 45 rumah sakit swasta yang memiliki ruangan khusus pasien corona.

Tak hanya itu, pihaknya juga telah menyiapkan ruangan isolasi di Stadion Patriot Candrabhaga.

“RSUD daya tampung 117, rumah sakit daerah tipe D kita tampung 10. Stadion 100 bed, belum yang swasta itu, total bisa 298 bed," terang Pepen.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved