Tegaskan Komitmen Sebagai Partai Pengusung, Gerindra Dukung Anies Hanya Sampai 2022?
Ariza menegaskan komitmen partainya untuk tetap mendukung Gubernur Anies Baswedan hingga masa jabatannya berakhir pada 2022 mendatang.
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dionisius Arya Bima Suci
TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Ketua DPD DKI Jakarta Gerindra Ahmad Riza Patria menegaskan komitmen partainya untuk tetap mendukung Gubernur Anies Baswedan hingga masa jabatannya berakhir pada 2022 mendatang.
Hal ini dikatakan Ariza ketika ditanya soal isu keretakan hubungan Anies-Gerindra yang belakangan mencuat.
"Pak Anies diusung oleh Partai Gerindra dan tugas kami mengawal kepemimpinan pak Anies-Sandi dan sekarang Anies-Ariza sampai berhasil, sampai 2022," ucapnya, Sabtu (6/2/2021).
Ketika ditanya soal kelanjutan hubungan Anies-Gerindra dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI selanjutnya, Ariza enggan menjawab.
Menurutnya, masih sangat prematur membahas Pilkada DKI mendatang untuk saat ini.
Terlebih, kelangsungan Pilkada DKI belum ada kepastian, apakah digelar pada 2022 atau diundur ke 2024.
• Gisel Disudutkan, Nobu Malah Bikin Wanita-wanita Ini Senyum-senyum Sendiri: Ajak Bertemu Langsung
• Pernikahan Batal Jadi Bahan Lucu-lucuan, Ayu Ting Ting Semprot Kru TV: Lu Kira Bercandaan Ya?
• Prabowo-Anies Terlibat Diskusi, Hubungannya Dikabarkan Tak Harmonis Lagi: Bahas Pilkada DKI?
"Kita tunggu saja, kalau memang Undang-undangnya 2022 ya baru kita bicara. Itu pun masih lama. Kalau undang-undangnya tahun 2024 itu lebih lama lagi," ujarnya.
"Jadi pada saatnya ya kita harus proporsional, jangan ditarik ke depan. Belum waktunya," tambahnya menjelaskan.
Dibanding berbicara soal Pilkada DKI, Ariza menyebut, Gerindra saat ini fokus membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19.
Sule dan Nathalie Sudah Pisah Ranjang, Nenek Geram Lihat Perlakuan Sang Komedian: Cucuku Tersiksa |
![]() |
---|
Berdiri Sejak Ratusan Tahun, Masjid Jami Al Anwar Jatinegara Sempat Jadi Tempat Atur Strategi Perang |
![]() |
---|
Ibu Kepala Dusun Dibunuh usai Tinjau Proyek, Anaknya jadi Saksi Kunci, Terduga Pelaku Warga Sendiri |
![]() |
---|
Mau Dibonceng Setelah Beli Mi Instan, Ibu Muda Malah Dibawa ke Gubuk Tengah Sawah Lalu Dirudapaksa |
![]() |
---|
Sule Disebut Bakal Bercerai, Mbah Mijan Soroti Tangisan Nathalie Holscher yang Sempat Bikin Heboh |
![]() |
---|