Anies Baswedan Dipanggil Om, Pegawai Warkop di Jaksel Ungkap Pesanan Gubernur DKI: Nambah Mie Goreng
Pegawai warkop bernama Cahyadi (22) menceritakan aktivitas Anies selama berada di Warkop Parahiyangan. Anies pesan mie instan goreng dan teh tawar
Penulis: Annas Furqon Hakim | Editor: Wahyu Septiana
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim
TRIBUNJAKARTA.COM, CILANDAK - Gubernur DKI Jakarta menyambangi Warung Kopi Parahiyangan Putra Kuningan di Jalan Cipete Raya, Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (14/3/2021).
Warkop itu pun mendadak viral setelah Anies mengunggah momen kedatangannya di akun Instagram pribadinya.
Pegawai warkop bernama Cahyadi (22) menceritakan aktivitas Anies selama berada di Warkop Parahiyangan.
Menurut dia, Anies Baswedan memesan mie instan goreng dan teh tawar hangat.

Tak cukup dengan satu porsi, orang nomor satu di Jakarta itu memesan dua mie instan goreng.
"Pak Anies makan Indomie goreng pake telor. Nambah Indomie goreng lagi. Pake cabai dia," kata Cahyadi saat ditemui di lokasi, Senin (15/3/2021).
Anies tak sendiri. Ia datang bersama ketiga anaknya beserta empat orang ajudannya.
Baca juga: Pegawai Warkop Tak Kenal Anies Baswedan: Saya Panggil Om, Pakaiannya Bukan Seperti Orang Kaya
Baca juga: Dugaan Pencemaran Nama Baik hingga Hambat Pekerjaan, Okan Cornelius Laporkan Mantan Istri ke Polisi
Baca juga: Melihat Kolong Tol di RW 08 Papanggo Jakarta Utara: Hampir Bersih, Tapi Kini Dipenuhi Sampah Lagi
Cahyadi mengungkapkan, ketiga anak Anies memesan menu makanan yang sama. Salah satu anak Anies juga memesan dua porsi mie instan goreng.
"Pokoknya totalnya ada enam (mie instan goreng), ya kurang lebih Rp 80 ribu," ujar dia.
"Kalau ajudannya kan datang duluan, dia pesan bubur kacang hijau," lanjutnya.
Cahyadi mengatakan, mulanya ia tidak mengetahui orang yang mengunjungi warkopnya adalah Anies Baswedan.
Ia bahkan sempat memanggil Anies dengan sebutan "om".
Lantaran tidak mengetahui sosok Anies, saat itu Cahyadi juga tidak mengenakan masker.