Mafia Tanah 45 Hektare di Tangerang Divonis 2 Tahun 9 Bulan Penjara

Para mafia tanah 45 hektare di Kecamatan Pinang, Kota Tangerang akhirnya menjalani sidang putusan di Pengadilan Negeri Tangerang, Kamis (19/8/2021) pe

Penulis: Ega Alfreda | Editor: Wahyu Septiana
TRIBUNJAKARTA.COM/EGA ALFREDA
Sidang putusan dua mafia tanah 45 hektare di Pinang yang dilakukan secara virtual di Pengadilan Negeri Tangerang, Kamis (19/8/2021) petang. 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Ega Alfreda

TRIBUNJAKARTA.COM, TANGERANG - Para mafia tanah 45 hektare di Kecamatan Pinang, Kota Tangerang akhirnya menjalani sidang putusan di Pengadilan Negeri Tangerang, Kamis (19/8/2021) petang.

Diketahui, Darmawan dijatuhi hukuman 2 tahun 9 bulan dan Mustafa Camal dijatuhi hukuman 1 tahun 6 bulan penjara.

Keduanya terbukti melakukan kejahatan mafia tanah 45 hektare di Kelurahan Kunciran Jaya dan Kelurahan Cipete, Kecamatan Pinang.

Hal itu dibacakan langsung oleh Hakim Ketua Nelson Panjaitan yang dihadiri para warga Pinang yang menjadi korban penyerobotan tanah.

Kemudian, terdakwa yang hadir secara virtual di Lapas Pemuda Tangerang.

Sidang putusan dua mafia tanah 45 hektare di Pinang yang dilakukan secara virtual di Pengadilan Negeri Tangerang, Kamis (19/8/2021) petang.
Sidang putusan dua mafia tanah 45 hektare di Pinang yang dilakukan secara virtual di Pengadilan Negeri Tangerang, Kamis (19/8/2021) petang. (TRIBUNJAKARTA.COM/EGA ALFREDA)

Sementara di PN Tangerang Klas 1 A terdakwa diwakili kuasa hukumnya.

Nelson Panjaitan dalam sidang mengatakan menolak pledoi atau pembelaan yang diajukan kedua terdakwa.

Baca juga: Dua Mafia Tanah 45 Hektare di Tangerang Minta Dibebaskan dari Jerat Hukum

Diketahui, terdakwa Darmawan dalam pledoi yang berlangsung pada Rabu, (19/08/2021) tak mengakui perbuatannya dan ingin bebas.

Sedangkan, terdakwa Mustafa Camal mengakui perbuatannya dan meminta keringanan hukuman.

"Terdakwa Darmawan dalam pledoi mengajukan keberatan dan meminta pembebasan. Pembelaan itu tidak dapat diterima," kata Nelson Panjaitan.

Nelson mengatakan dari keterangan para saksi yang sudah diterima maka telah dirumuskan kalau Darmawan dan Mustafa Camal bersalah.

Nelson memutuskan Darmawan dijatuhi hukuman 2 tahun 9 bulan penjara.

Sidang pledoi mafia tanah 45 hektare di Kecamatan Pinang yang digelar di Pengadilan Negeri Tangerang, Rabu (18/8/2021).
Sidang pledoi mafia tanah 45 hektare di Kecamatan Pinang yang digelar di Pengadilan Negeri Tangerang, Rabu (18/8/2021). (TRIBUNJAKARTA.COM/EGA ALFREDA)

Sedangkan, Mustafa Camal 1 tahun 6 bulan penjara.

"Berdasarkan saksi-saksi dan bukti-bukti dan fakta diputuskan terdakwa Darmawan dihukum 2 tahun 9 bulan penjara dan terdakwa Mustafa Camal 1 tahun 6 bulan penjara," kata dia.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved