Ajudan Jenderal Ferdy Sambo Ditembak

Jabatannya Tak Sembarangan, Ini Dokter Ade yang Jamin Autopsi Ulang Brigadir J Tak Ada Intervensi

Jabatannya tak sembarangan, inilah sosok dokter Ade Firmasyah Sugiharto yang menjamin autopsi ulang kepada Brigadir J tak ada intervensi.

Editor: Elga H Putra
Tribun Jambi/Istimewa
Jabatannya tak sembarangan, inilah sosok dokter Ade Firmasyah Sugiharto yang menjamin autopsi ulang kepada Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J tak ada intervensi. 

TRIBUNJAKARTA.COM, JAMBI - Jabatannya tak sembarangan, inilah sosok dokter Ade Firmasyah Sugiharto yang menjamin autopsi ulang kepada Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J tak ada intervensi.

Hari ini, Rabu (27/7/2022), makam Brigadir J yang berada di TPU Desa Suka Makmur, Kecamatan Sungai Bahar, Muaro Jambi telah dibongkar.

Jasad Brigadir J kemudian dibawa ke RSUD Sungai Bahar untuk dilakukan autopsi ulang oleh tim gabungan.

Autopsi ulang terhadap Brigadir J memakan waktu sekira empat jam yakni mulai pukul 09.00 wib hingga pukul 13.00 wib.

Setelah autopsi ulang, dokter Ade menyampaikan kepada awak media bahwa proses autopsi yang dilakukan tim gabungan bekerja secara independen dan tanpa intervensi.

Baca juga: Usai Autopsi Ulang, Brigadir J Ajudan Ferdy Sambo Dimakamkan Secara Kedinasan, Sesuai Mau Keluarga

Adapun dokter Ade ditunjuk untuk menjadi ketua tim forensik dalam autopsi ulang jenazah Brigadir J.

"Pada saat autopsi tadi kami sangat terbuka dan kami bekerja secara independen dan parsial, tidak ada yang menitipkan apapun atau memberikan intervensi apapun," ujarnya di RSUD Sungai Bahar.

Dokter Ade juga menyebut peran Komnas HAM dan Kompolnas menjadi pemasti independensi tersebut.

Jabatannya tak sembarangan, inilah sosok dokter Ade Firmasyah Sugiharto yang menjamin autopsi ulang kepada Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J tak ada intervensi.
Jabatannya tak sembarangan, inilah sosok dokter Ade Firmasyah Sugiharto yang menjamin autopsi ulang kepada Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J tak ada intervensi. (Tribunjambi/Danang)

"Di sini saya rasa keadilan dari komnas HAM dan Kompolnas juga menjadi pemasti, mengevaluasi dan memastikan keadlian kepada masyarakat bahwa pekerjaan yang kami lakukan disini dilakukan secara independen dan parsial," jelasnya.

Jabatan dokter Ade

Selain menjadi ketua tim forensik dalam autopsi ulang jenazah Brigadir J. dokter Ade juga memiliki jabatan yang tak sembarangan di dunia kedokteran forensik.

Dokter Ade menjabat sebagai Ketua Perhimpunan Dokter Forensik Indonesia (PDFI).

Karena itu, dokter Ade memastikan timnya bekerja secara independen dan parsial dalam melakukan autopsi ulang kepada Brigadir J

Brigadir J dimakamkan secara kedinasan

Baca juga: Lapor Pengajuan Pemeriksaan Psikologis di LPSK, Keberadaan Istri Ferdy Sambo dan Bharada E Misterius

Usai autopsi ulang, jenazah Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat alias Brigadir J akhirnya dimakamkan secara kedinasan.

Sumber: Tribun Jambi
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved