Cerita Kriminal

Di Jakarta Ada Rumah Judi dengan Pintu Besi Berlapis, Terbongkar Para Pemainnya Kelompok Sepuh

Di Ibu Kota DKI Jakarta ternyata masih ada rumah judi yang beroperasi senyap dengan pengamanan pintu besi berlapis.

Kompas TV
Penggerebekan rumah judi di Jakarta Pusat, Selasa (13/6/2023). 

TRIBUNJAKARTA.COM - Di Ibu Kota DKI Jakarta ternyata masih ada rumah judi yang beroperasi senyap dengan pengamanan pintu besi berlapis.

Tepatnya di Jalan Dwiwarna, Sawah Besar, Jakarta Pusat, pusat adu untung melanggar hukum itu berdiri kokoh.

Bak kelompok bawah tanah, para pemainnya mayoritas kelompok usia khusus, lansia.

Iya, rumah judi di pusat kota itu dikuasai para sesepuh.

Hal itu terbongkar setelah Subdit Jatanras Polda Metro Jaya berhasil membongkarnya pada Selasa (13/6/2023) malam lalu.

Gerbang besi berlapis warna hijau menjadi penghalang aparat menyergap rumah judi itu.

Tak kehabisan akal, aparat berpakaian preman itu menggunakan alat pendobrak khusus.

Bukan pintunya, yang dibobol adalah tembok di sebelah besi tebal itu.

Baca juga: Ini Modus Emak-Emak di Jakbar Jadi Pengepul Judi Togel, Dapatnya Ratusan Ribu

Sampai di dalam, mulai terlihat para lansia yang panik.

Aparat pun mulai masuk ke dalam kamar-kamar yang tertutup.

Kali ini tanpa alat khusus, kaki para penegak hukum itu yang mendobrak langsung kamar-kamar lokasi perjudian.

Total 60 orang digelandang dari rumah judi itu.

Mayoritas adalah lansia, laki-laki dan perempuan.

"Kami berhasil mengamankan 60 orang yang diduga, baik sebagai penyelenggara maupun pemain," kata Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Indrawienny Panjiyoga, dikutip dari Tribunnews.com.

Lansia diamankan dari rumah judi di Jakarta Pusat, Selasa (13/6/2023).
Lansia diamankan dari rumah judi di Jakarta Pusat, Selasa (13/6/2023).

Panjiyoga menambahkan, ada dua jenis permainan yang diamankan, yakni pakyu dan tasiau. 

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved