Misa Malam Natal 2023 di Kota Bekasi Berjalan Khidmat
Ibadah misa malam Natal 2023 di Kota Bekasi berjalan khidmat, hal ini dikatakan Pj (Penjabat) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhammad, Kamis (24/12/2023)
Penulis: Yusuf Bachtiar | Editor: Satrio Sarwo Trengginas
Laporan Wartawan TribunJakarta.com Yusuf Bachtiar
TRIBUNJAKARTA.COM, BEKASI TIMUR - Ibadah misa malam Natal 2023 di Kota Bekasi berjalan khidmat, hal ini dikatakan Pj (Penjabat) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhammad, Kamis (24/12/2023).
Gani mengatakan, pihaknya telah melakukan peninjauan bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
"Kami tadi meninjau empat gereja, salah satunya yang terbesar Gereja Santo Arnoldus, Alhamdulillah semua berlangsung secara khidmat," kata Gani.
Gani menambahkan, seluruh umat kristiani melaksanakan ibadah Natal dengan aman, tertib tanpa ada gangguan apapun.
Menurut Gani, kelancaran ibadah Natal di Kota Bekasi tidak lepas dari peran seluruh masyarakat dan tingginya toleransi yang ada di wilayahnya.
"Ini bentuk sinergi antara umat, seluruh umat beragama yang ada di Kota Bekasi," tegas dia.
Dalam kesempatan ini, Gani didampingi Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Dani Hamdani, Dandim Bekasi Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait.
Selain itu, beberapa pejabat lingkungan seperti Camat Bekasi Timur Fitri Widyati bersama jajaran kelurahan di wilayah setempat.
Kapolres Metro Bekasi Kota Dani Hamdani mengatakan, personel pengamanan dikerahkan di semua tempat ibadah dan gereja yang melaksanakan misa malam natal.
"Sepanjang pemantauan dari kami Alhamdulillah berjalan dengan lancar, aman dan tidak ada kendala dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh rekan kita umat kristian dalam menjalankan ibadah natal untuk tahun ini," tegas dia.
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News
Pemuda di Bekasi Edarkan 15 Kg Ganja, Berakhir Diringkus Polisi dan Bea Cukai |
![]() |
---|
Tawuran di Cikarang Bekasi Makan Korban, 2 Pelajar SMA Tewas, 7 Pelaku Ditangkap Polisi |
![]() |
---|
4 Fakta Pria Bacok Kurir di Bekasi Karena Ogah Bayar COD Rp30 Ribu, Tadinya Garang Kini Kabur |
![]() |
---|
DUDUK Perkara Aksi Perampasan Mobil di Jalan Turi Bekasi, Jerit Tangis Perempuan "Kita Korban" |
![]() |
---|
Dorong Regulasi Cukai Minuman Berpemanis, Warga Wanasari Deklarasi Kampung Sehat Siaga |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.