Polemik Tas Biru Sembako Murah
Polemik Tas Biru Muda Sembako Murah di Akhir Masa Kampanye, Bawaslu Sudah Bersikap
Polemik tas biru muda pada program sembako murah di DKI Jakarta mewarnai masa akhir kampanye Pilpres 2024.
Sebab saat membagikan sembako murah itu, ada baliho bergambar wajah Heru Budi di belakangnya.
“Foto Pj Gubernur itu tampak di spanduk bertuliskan ‘Sembako Murah Pemprov DKI Jakarta’. Saya lihat itu bisa dianggap upaya kampanye dini Pj Gubernur untuk Pilkada 2024,” kata MTZ.
Pengamat Beda Pandangan
Pengamat Politik, Ujang Komarudin melihat kritikan kubu AMIN terhadap Pj Gubernur DKI Jakarta sebagai perlawanan terhadap kubu pasangan nomor 2, Prabowo-Gibran.
Sebab, warna biru muda yang dipersoalkan pada program sembako murah bisa bermakna apa saja, tidak mesti soal seragam psangan yang diusung Koalisi Indonesia Maju.
“Biru kan banyak, itu bisa bermacam-macam persepsi. Dua-duanya juga biru, 01 juga biru karena ada NasDem, lalu 02 juga biru karena ada PAN,” ucap Ujang, dalam keterangan tertulis, Jumat (9/2/2024).
“Jadi memang kritik-kritikannya itu mengarah ke 02 ya,” tambahnya menjelaskan.
Pengamat dari Universitas Al-Azhar ini bilang, cara yang digunakan Cak Imin dan Ahmad Sahroni merupakan pola umum yang dilakukan para politikus untuk menjatuhkan lawan.
Apalagi, Heru Budi dikenal sangat dekat dengan Presiden Jokowi.
"Ini sih pola umum yang dilakukan oleh politikus termasuk Cak Imin. Pola membangun pencitraan dan membusuki lahan,” ujarnya.
 
Di sisi lain, Pengamat Kebijakan Publik dari Universitas Trisakti, Trubus Rahadiansyah, melihat tas biru muda sembako murah itu bentuk keberpihakan Pj Gubernur DKI yang diperlihatkan dengan vulgar.
"Itu terlalu vulgar. Indikasi memihaknya terlalu terlihat," kata Trubus, Jumat (9/2/2024).
Menurut Trubus, ini bukan kali pertama Heru menunjukan tindakan yang diduga memihak kepada salah satu paslon.
Sebelumnya, ia juga mengkritisi terpampangnya wajah Heru di sejumlah halte Transjakarta dalam menyerukan pemilu damai.
Trubus menganggap Heru tengah memiliki misi terselubung untuk kepentingan di 2024.
"Sama seperti saat wajahnya terpampamg di Transjakarta, itu kan sama aja dimana arahnya seperti mendukung salah satu paslon," kata Trubus.
Hata Heru Budi
| Rentetan Kritikan PKS untuk Pj Gubernur DKI Heru Budi Awal 2024: Soal Gibran Sampai Tas Sembako |   | 
|---|
| Program Sembako Murah Heru Budi Disorot, Disebut sebagai Kampanye Dini oleh PKS |   | 
|---|
| Ikut Soroti Tas Biru Muda untuk Sembako Murah, PKS: Ini Masih Masa Kampanye Pak Heru |   | 
|---|
| Sikap Terbaru Bawaslu DKI Soal Warna Tas Sembako Heru Budi: Tak Temukan Dugaan Pelanggaran |   | 
|---|
| Cak Imin dan Sahroni Sindir Heru Budi Soal Tas Sembako Biru Muda, Pengamat: NasDem Juga Biru |   | 
|---|

:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/Pj-Gubernur-DKI-Heru-Budi-Hartono-bagikan-sembako-murah.jpg)
 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					![[FULL] Ulah Israel Buat Gencatan Senjata Gaza Rapuh, Pakar Desak AS: Trump Harus Menekan Netanyahu](https://img.youtube.com/vi/BwX4ebwTZ84/mqdefault.jpg) 
				
			 
											 
											 
											 
											 
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.