Viral di Media Sosial

Viral Wanita Petugas Pertashop di Cianjur Dilecehkan Konsumen, Korban Buka Suara Disebut Cuma Diam

Pelaku terlihat berdiri sangat dengan korban sembari memegang jok motornya. Tak lama kemudian, tangan pelaku meraba bagian belakang korban.

|
Editor: Siti Nawiroh
Kolase TribunJakarta
Pelaku terlihat berdiri sangat dengan korban sembari memegang jok motornya. Tak lama kemudian, tangan pelaku meraba bagian belakang korban. 

TRIBUNJAKARTA.COM - Viral di media sosial memperlihatkan seorang wanita petugas pertashop di daerah Cianjur, Jawa Barat jadi korban pelecehan konsumen pria.

Pelecehan itu viral setelah terekam CCTV dan kini videonya beredar di media sosial.

Berdasarkan pantauan TribunJakarta.com, korban terlihat sedang mengisi bensin motor pelaku.

Pelaku terlihat berdiri sangat dengan korban sembari memegang jok motornya.

Tak lama kemudian, tangan pelaku meraba bagian belakang korban hingga membuat korban kaget.

Tanpa rasa bersalah, pelaku malah tersenyum setelah melakukan aksinya.

Korban yang sempat kaget memilih fokus menyelesaikan pekerjaannya.

Video itu diunggah akun Instagram @cianjurupdate.

Banyak warganet yang mengutuk aksi pelecehan yang dilakukan pelaku.

Warganet pun men-tag akun Instagram kepolisian setempat supaya menangkap pria tersebut.

Namun ada warganet yang malah salah fokus ke reaksi korban.

Warganet heran mengapa korban diam ketika mendapatkan perlakuan tak pantas dari pelaku.

Video Terakhir Intan Nabila Sebelum Bongkar CCTV Suami KDRT, Kondisi Tangannya Bikin Netizen Miris
Video Terakhir Intan Nabila Sebelum Bongkar CCTV Suami KDRT, Kondisi Tangannya Bikin Netizen Miris

"Lah kok diam aja, semprot aja itu pertalite manddiin"

"Kenapa ga di siram aja kak itu bensin ke mukanya,"

Dan masih banyak lagi komentar warganet soal reaksi korban.

Korban pun akhirnya buka suara di salah satu postingan kolom komentar.

Korban berinisial N ini mengaku takut hingga tak bisa berbuat apapun.

"Cuma mau bilang, mental setiap orang beda-beda, saya diam bukan berarti tidak ingin berontak, tapi poisisi saya sedang sendiri dan kebetulan di tempatnya sedang sepi,"

"Saya takut dan tidak berani untuk memberontak," ucapnya.

N mengaku sudah melaporkan apa yang dialaminya ke pihak kepolisian.

N juga menyebut pelaku sudah ditangkap dan diamankan di Polres Cianjur.

"Sekarang sedang diurus. Terima kasih atas semua perhatian dan kepeduliannya, semoga hal ini tidak terulang lagi," tulis N.

Tips saat mengalami pelecehan seksual

Dikutip TribunJakarta.com dari berbagai sumber, simak beberapa tips yang bisa dilakukan saat mendapat pelecehan:

1. Berani bertindak

Bila memang merasa dilecehkan oleh siapa pun dan di mana pun, janganlah takut untuk berani mengambil sikap saat itu juga. 

Namun, jika posisi saat itu benar-benar sendiri, berusahalah untuk menjauh dan berlari mencari tempat yang aman, lalu meminta bantuan orang-orang sekitar atau menghubungi orang terdekat atau pihak berwajib atas kejadian tersebut. 

2. Ceritakan kepada orang terdekat

Mengalami kejadian traumatis, seperti pelecehan seksual, tentu bukanlah hal yang mudah untuk dihadapi, apalagi jika menghadapinya seorang diri. 

Cobalah ceritakan kepada orang terdekat yang bisa dipercayai dan mintalah support dari mereka. 

3. Melaporkan ke polisi

Hal yang paling penting dilakukan ketika mengalami pelecehan seksual adalah melaporkan kejadian ini kepada pihak kepolisian.

Wanita yang menjadi korban kekerasan seksual bisa mengunjungi Komnas Perempuan untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut. 

Sementara itu, bila yang menjadi korban pelecehan seksual adalah anak-anak, kejadian ini bisa diadukan ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

Ceritakan semuanya supaya pelaku bisa tertangkap.

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved