Pemilu 2024
Partai Anies Ramai Peminat Sampai Muncul Penipuan, Elite PKS dan PDIP Beri Tanggapan
Wacana partai bentukan Anies Baswedan disambut antusias. Elite partai politik alias parpol lain bahkan memberi respek.
PKS Respek Partai Anies
Wakil Ketua Dewan Syuro PKS, Hidayat Nur Wahid, mengapresiasi wacana Anies akan membangun partai politik.
Sebagai partai yang beberapa kali mengusung Anies di berbagai kontestasi politik, PKS sama sekali tidak keberatan.
"Saya ingin mengatakan bahwa PKS tidak ada keberatan sama sekali jika Pak Anies membuat partai politik, kita bahkan sangat mengapresiasi itu. Pemilih kami punya track record sendiri dan kami mempunyai jati diri yang sudah terbukti secara sejarah tentu saja," kata Hidayat kepada Kompas.com, Sabtu (31/8/2024).
Hidayat menyampaikan, PKS mendoakan yang terbaik untuk pilihan politik Anies ke depannya.
Ia menegaskan bahwa semua warga negara bebas berkumpul dan berserikat, termasuk mendirikan parpol.
"Kita doakan beliau sukses dengan parpolnya. Bukan berarti kemudian PKS harus merajuk dan kemudian menghalangi Pak Anies," sebut dia.
"Kita mempersilakan Pak Anies membuat parpol, dan semoga dengan itu Pak Anies sukses untuk membuktikan kenegarawanannya, kepiawaiannya, dan kualitas unggul yang diharapkan para pendukungnya," tutup Hidayat.
PDIP Sambut Positif
Sementara itu, Politikus senior PDIP yang kini juga Calon Gubernur Jakarta, Pramono Anung, menyambut positif wacana partai Anies.
“Saya kenal lama dengan Mas Anies. Dan kemudian, (jika Anies) memutuskan untuk membuat partai baru, itu hal yang sangat positif,” ujar Pramono saat ditemui di Halte Transjakarta Bundaran Hotel Indonesia (HI), Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu.
Pramono menekankan, hak untuk mendirikan partai baru merupakan hak setiap warga negara dalam sistem demokrasi.
Ia menambahkan, jika Anies memutuskan untuk mendirikan parpol baru, itu adalah hak yang harus dihormati dan tidak boleh dilarang.
Menteri Sekretaris Kabinet ini mendoakan agar proses pendirian parpol yang akan dibuat Anies bisa berjalan lancar dan dapat menjadi kendaraan bagi Anies dalam berlaga pada Pemilu 2029.
“Mudah-mudahan di tahun 2029 semua sudah terlengkapi dan bisa bertarung di 2029. Pertarungannya dengan PDI Perjuangan atau dengan partai-partai lain,” lanjut Pramono.
"Yang jelas, kalau buat partai baru, dengan senang hati monggo dan (saya) mendoakan,” kata dia lagi.
Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya
| PKS Buka Suara soal Faktor Kekalahan di Pilkada Depok, Masih Mendebat Kejenuhan Warga 20 Tahun |
|
|---|
| Pilkada Telah Usai, GMKI Jakarta Suarakan Masyarakat Kembali Bersatu |
|
|---|
| Ulasan Lengkap Pilkada Depok 2024: Peta Suara 11 Kecamatan, Nasib PKS hingga Alasan Imam-Ririn Kalah |
|
|---|
| Aktivis Pemuda NTT di Jakarta Nilai Pilkada 2024 Kondusif: Tidak Terjadi Hal yang Dikhawatirkan |
|
|---|
| Jenuh dan Karakter Rasional Warga Kota Bekasi Jadi Faktor Rendahnya Partisipasi Pemilih Pilkada 2024 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/Anies-Baswedan-di-Car-Free-Day-Jakarta-Minggu-192024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.