Kasus Mutilasi di Bekasi
Beberapa Kali Kencan Bersama Wanita I, Ecky si Pemutilasi Angela di Bekasi Ngaku Masih Single
Bagaimana tidak, Ecky yang sudah memiliki istri dan anak, masih tergoda untuk memikat hati wanita lain.
Ecky datang bersama seorang wanita berinisial I, seorang teman kencannya.

Saat rumah kontrakannya digeledah, ditemukan dua boks kontainer berisi potongan tubuh Angela Hindriati, kekasihnya.
Tubuh Angela sudah disimpan kurang lebih selama satu tahun di dalam kontrakan tersebut.
Keluarga Angela mencari-cari
Sebelumnya, Angela Hindriati sempat dikabarkan hilang oleh keluarganya pada Tahun 2019 di Mapolda Jawa Barat.
Namun, empat tahun berselang, pihak keluarga malah mendapatkan kabar duka cita.
Angela telah pergi untuk selama-selamanya.

Hal itu diketahui ketika pihak kepolisian menemukan jenazah perempuan dengan kondisi memprihatinkan di sebuah kontrakan di Tambun Selatan, Bekasi, Jawa Barat pada Kamis (29/12/2022) malam.
Di kontrakan itu Polisi mengamankan M Ecky Listiantho, pria yang dicari-cari pihak keluarganya sejak 23 Desember 2022.
Baca juga: Sosok Ecky Si Pelaku Mutilasi Suka Bohong, Korbannya Justru Berprestasi dan Dikenal Tanggung Jawab
Ecky ditahan saat pulang ke kontrakannya bersama seorang perempuan mengendarai sebuah mobil.
Polisi juga membawa potongan tubuh perempuan di dalam kontrakan itu.
Polisi memastikan jasad korban mutilasi di Tambun, Bekasi, Jawa Barat adalah Angela Hindriati Wahyuningsih, perempuan berusia 54 tahun.
Baca juga: Ecky Listiantho Pelaku Mutilasi Incar Tante-tante Berduit, Sebelum Diciduk Sempat Dekati Pengusaha
Kepastian itu berdasarkan hasil pemeriksaan DNA potongan jenazah korban mutilasi yang ditemukan di kontrakan pelaku yakni M Ecky Listiantho (34) di Tambun, Bekasi.
Hal itu diungkapkan Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi saat menjelaskan hasil pemeriksaan DNA oleh tim kedokteran RS Polri dan laboratorium forensik Polri.
"Hasil kolaborasi antara kedokteran forensik RS Bhayangkara Sukanto dan Laboratorium forensik Polri, mengindikasikan bahwa korban adalah terkonfirmasi atas nama Angela Hindriati, 54 tahun," ujar Hengki saat dikonfirmasi, Jumat.
Menurut Hengki, identitas korban diketahui setelah penyidik mencocokkan DNA jasad yang termutilasi, dengan jenazah anak dari Angela, yakni Anna Laksita Leialoha.
Tok! Ecky Pemutilasi Angela Divonis Penjara Seumur Hidup, Hakim: Sadis di Luar Batas Kemanusiaan |
![]() |
---|
Sidang Vonis Ditunda, Ecky Dinilai Sengaja Bunuh Angela Demi Harta, Bukan Persoalan Asmara |
![]() |
---|
Jelang Vonis, Keluarga Korban Meyakini Motif Ecky Mutilasi Angela Bukan Karena Asmara |
![]() |
---|
Sidang Vonis Kasus Mutilasi Angela Ditunda Pekan Depan |
![]() |
---|
Sidang Vonis Kasus Mutilasi Angela, Keluarga Berharap Ecky Dihukum Mati |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.