Viral di Media Sosial

Kenneth, Bocah yang Kehilangan Jersey Marselino Kini Cari Sosok Bapak Pemberi Topi 'Langka' di GBK

Kenneth, Bocah yang sempat kehilangan jersey Marselino Ferdinan setelah direbut seorang pria, berutang budi terhadap seorang bapak di GBK.

TikTok Adrianugani
Kenneth mencari sosok seorang bapak yang memberikan topi langka kepadanya saat dia menangis di GBK. Kenneth mengaku berutang budi pada kebaikannya. (TikTok Adrianugani) 

Marselino merespons kejadian viral di media sosial itu.

Melalui akun instagram terverifikasi @le_mineraleid, gelandang serang timnas Indonesia tersebut meminta bantuan warganet untuk mencari tahu keberadaan anak kecil itu yang diketahui bernama Kenneth.

"Bantuin aku dan Le Mineral untuk cari kontak adek ini karena saya mau kasih jersey-nya langsung dan kalau yang tahu kabarin saya ya jangan lupa comment," kata Marselino dalam video yang tayang pada Rabu (26/3/2025). 

Video tersebut mendapatkan respon yang beragam dari warganet.

Awalnya, akun @okkymarita mengaku telah mengetahui akun media sosial keluarga Kenneth

"Hi min aku nemu akun tiktok dr kekuarganya. Bagaimana cara ngasih tau admin?" tulisnya.

"Iya akhirnya ayahnya bales dm tiktokku dan sdh komen di ig ini jg," tulisnya lagi.

Lalu akun @adrianug yang mengaku ayah dari Kenneth memberikan komentarnya mengenai video Marselino Ferdinan.

"Halo Le Minerale @le_mineraleid saya orang tua dari Kenneth. Dengan penuh rasa syukur kami ingin menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Le Minerale atas kesempatan luar biasa yang telah diberikan kepada anak kami. Juga kepada seluruh warga Indonesia yang telah mendukung dan membuat impian Kenneth menjadi kenyataan. Berkat bantuan rekan-rekan semua, harapan kami untuk bertemu dengan idola kami, Marselino Ferdinan, akan terwujud. Ini bukan sekadar pertemuan, tapi momen yang akan kami kenang seumur hidup. Terima kasih telah menjadi jembatan harapan dan kebahagiaan bagi Kenneth. Terima Kasih banyak," tulisnya.

Bertemu Marselino

Impian fans cilik Timnas Indonesia, Kenneth mendapatkan jersey Marselino Ferdinan sempat sirna di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.

Terkini, sang bocah ketiban rezeki saat bertemu Marselino Ferdinan.

Marselino sempat mengunggah keinginannya bertemu Kenneth setelah mengetahui kisah sang bocah.

Kenneth itu sempat gagal mendapatkan jersey nomor tujuh pemberian Marselino Ferdinan karena direbut seorang pria di tribun penonton SUGBK.

Padahal, Kenneth sampai memegang sepotong kardus bertuliskan  "Marselino Ferdinan, may i have your jersey?" usai laga Timnas Indonesia vs Bahrain di SUGBK Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (25/3/2025).

Marselino yang mengetahui kisah itu lalu meminta bantuan kepada warganet untuk dipertemukan dengan Kenneth.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved