Kabur dari Amukan Massa, Terduga Maling Ceburkan Diri ke Kali di Koja, Berujung Tewas Tenggelam
Seorang pria terduga pelaku pencurian nekat menceburkan diri ke Kali Sunter, Koja, Jakarta Utara.
Penulis: Gerald Leonardo Agustino | Editor: Nur Indah Farrah Audina
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino
TRIBUNJAKARTA.COM, KOJA - Seorang pria terduga pelaku pencurian nekat menceburkan diri ke Kali Sunter, Koja, Jakarta Utara, ketika melarikan diri dari amukan massa, Kamis (20/11/2025) pagi.
Pria tersebut ditemukan beberapa jam kemudian dalam kondisi meninggal dunia oleh petugas pemadam kebakaran.
Pria itu awalnya mondar-mandir di gang permukiman Jalan Pembangunan Satu, Rawa Badak Utara, Koja, Jakarta Utara, Kamis dinihari.
Menurut saksi, Suhendi, gerak-gerik pria itu mencurigakan di sekitar gang musala tak lama setelah azan subuh berkumandang.
Saat itu, Suhendi hendak berangkat salat subuh dan melihat pelaku mondar-mandir di lokasi.
"Abis azan subuh saya mau salat, pas saya turun, di sana ada orang mondar-mandir. Saya curiga, saya ikutin dari belakang," kata Suhendi.
Menurutnya, pria tersebut keluar masuk gang sembari memantau situasi.
Ketika didatangi dan ditanya sedang mencari siapa, pria itu mengaku sedang mencari seseorang bernama Iqbal.
Namun setelah ditanya lebih jauh, pelaku hanya diam dan kebingungan menjawab.
"Saya kawal dari dalam sampe keluar pos, tapi saya curiga. Saya bangunin hansip akhirnya," ujar Suhendi.
Saat hendak dipanggil bersama hansip, tiba-tiba muncul rekan pelaku yang menunggu dengan sepeda motor.
Kedua terduga pelaku langsung berusaha kabur.
Namun karena warga mulai berkumpul, salah satu dari mereka tak sempat naik ke motor.
Terdesak, ia berlari ke tepi kali dan menceburkan diri.
"Mungkin kalau nggak merasa bersalah ngapain dia kabur. Dia nyemplung ke kali, nyemplung ke kali, udah di situ sampai pagi," kata Suhendi.
Sementara rekannya berhasil melarikan diri, pria yang melompat ke kali tenggelam terbawa arus dan tidak mampu menyelamatkan diri.
Setelah menerima laporan, petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara langsung menuju lokasi untuk melakukan penyisiran.
Kepala Regu Sektor Koja Gordy Gordon mengatakan, pencarian dimulai sekitar pukul 5.00 WIB.
"Setelah salat subuh mendapat laporan ada seseorang tenggelam karena dia melakukan aksi kriminal. Dia berusaha melompat ke dalam kali menghindar dari amukan massa, tetapi korban tidak bisa berenang," kata Gordy.
Tim damkar melakukan pencarian awal di sepanjang bantaran kali, namun tidak menemukan tanda-tanda keberadaan korban.
Proses kemudian dilanjutkan dengan perahu karet dan penyelaman.
"Korban melompat dari bibir kali ke dalam air sekitar 6-7 meter. Sedimen lumpur cukup tebal, jadi cukup terhalang," jelasnya.
Jenazah korban pun sudah dibawa ke RSUD Koja untuk diidentifikasi lebih lanjut.
Kasus ini ditangani Polsek Koja.
BERITA TERKAIT
- Baca juga: Nasib Apes Pria di Kebon Jeruk Jakbar, Diduga Maling Kabel sampai Dibawa Warga ke Kantor Polisi
- Baca juga: Motor Keyless Jadi Sasaran Maling di Priok, 4 Pelaku Modus Patah Stang Bawa Kabur Honda PCX
- Baca juga: Akhir Pelarian Komplotan Maling Motor di Bekasi, Modal Senjata Mainan Buat Intimidasi Korban
Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/erduga-maling-tewas-tenggelam-di-kali-wilayah-Koja.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.