TPU Prumpung Viral

Pemprov DKI Belum Berlakukan Sanksi dan Denda untuk Pelanggar Alih Fungsi Lahan di TPU Prumpung

Pasal 42 perda tersebut mengatur, larangan mendirikan bangunan, memasang, menempatkan, menggantungkan benda apapun di atas petak makam kecuali plakat

|
Penulis: Bima Putra | Editor: Acos Abdul Qodir
TRIBUNJAKARTA.COM/BIMA PUTRA
Pagar bambu hingga kandang ayam di TPU Prumpung yang dibongkar petugas, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (12/6/2023). 

Usai viralnya video, sejak Jumat (9/6/2023) hingga Senin (12/6/2023) ratusan pagar makam dan kandang hewan peliharaan warga di area TPU Prumpung dibongkar petugas.

Kondisi TPU Prumpung di Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (12/6/2023). (1)
Kondisi TPU Prumpung di Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (12/6/2023). (1) (Bima Putra/TribunJakarta.com)

Lebih dari 100 pagar makam dan kandang hewan di lahan TPU Prumpung ditertibkan petugas, tapi tidak ada warga yang dikenakan sanksi dan denda sesuai Perda DKI Jakarta Nomor 3 Tahun 2007.

Video viral terkait alih fungsi makam dilakukan warga pun mendapat beragam respon dari netizen, mereka menilai tindakan tersebut tidak pantas dilakukan di taman pemakaman umum.

Baca juga: Ancol Disebut Ada Konflik Internal hingga Proyek Mangkrak, DPRD DKI Merasa Selama Ini Dibohongi

Ketua RW 03 Cipinang Besar Utara, Sopan Purnomo mengatakan alih fungsi makam menjadi tempat jemur pakaian hingga kandang hewan sebagaimana dalam video sudah lama terjadi.

Meski lokasi dalam video viral tidak berada di wilayah RW 03 Kelurahan Cipinang Besar Utara, tapi Sopan tidak menampik bahwa di wilayahnya juga terdapat ahli fungsi makam.

"Sudah lama banget itu. Sekitar 10 tahun lebih lah. Kalau di wilayah RW 03 itu saja ada sekitar puluhan, mayoritas kandang ayam, bahkan dulu ada kandang kambing," kata Sopan, Senin (12/6/2023).

Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved