Politikus PDIP Gun Romli Sebut Budi Arie 'Pembohong' Soal Arti Projo: Demi Dekat ke Prabowo?
Politikus PDI Perjuangan (PDIP), Guntur Romli atau Gun Romli, melontarkan kritik tajam kepada Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi.
Dalam Kongres III Projo hari pertama, Budi Arie mengungkap bahwa Projo bukanlah singkatan dari "Pro Jokowi" seperti yang selama ini diperdengarkan.
Ia menyatakan, nama Projo berasal dari bahasa Sansekerta maupun bahasa Jawa Kawi.
"Projo itu artinya negeri dan rakyat. Jadi Projo itu sendiri artinya adalah negeri dalam bahasa Sansekerta, dan dalam bahasa Jawa Kawi itu artinya rakyat," ujar Budi Arie, Sabtu (1/11/2025).
Kepanjangan Pro Jokowi, kata Budi Arie, hanyalah bahasa media karena lebih mudah dilafalkan.
"Projo. Memang enggak ada (kepanjangannya). Cuman teman-teman media kan ya Projo, Pro Jokowi, itu kan karena gampang dilafalkan aja," ujar Budi Arie.
Tak hanya itu, Budi Arie mengaku akan mengubah logo persatuan relawan Projo. Alasannya agar tidak terkesan mengkultuskan seseorang.
Adapun logo Projo saat ini berwarna hitam dan merah. Siluet wajah Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) juga tergambar jelas menjadi inti logo, yang dilingkari lingkaran berwarna putih.
Di bawah lingkaran, terdapat nama Projo.
"Logo Projo akan kita ubah, supaya tidak terkesan kultus individu," beber Budi Arie.
Sebagian artikel diambil dari sumber: https://nasional.kompas.com/read/2025/11/03/07395001/budi-arie-projo-lahir-karena-ada-jokowi dan https://jakarta.tribunnews.com/jakarta/425458/kini-dukung-prabowo-budi-arie-bantah-projo-singkatan-pro-jokowi-artinya-negara-dan-rakyat
Berita terkait
- Baca juga: Kini Dukung Prabowo, Budi Arie Bantah Projo Singkatan Pro Jokowi: Artinya Negara dan Rakyat
 - Baca juga: Analis dan Eks Waketum Projo Akhirnya Bocorkan Obrolan di Istana, Jokowi Pasang Badan Demi Whoosh
 - Baca juga: Budi Arie Klarifikasi Isu Retak Hubungan dengan Jokowi: Jangan Diframing!
 
Baca berita TribunJakarta.com lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks Berita
| Budi Arie Klarifikasi Isu Retak Hubungan dengan Jokowi: Jangan Diframing! | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Kini Dukung Prabowo, Budi Arie Bantah 'Projo' Singkatan 'Pro Jokowi': Artinya Negara dan Rakyat | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Pengamat Sebut Publik Minta Gibran Diberi Tugas Berat, Jangan Nganggur: Menghabiskan Uang Negara | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| 3 'Hantu' Jadi Beban Pemerintahan Prabowo, Pengamat Ini Didesak Publik untuk Bicara | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Menkeu Purbaya Sekak Hasan Nasbi Pakai Data Survei, Tegaskan Jadi Tangan Kanan Prabowo | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/Ketum-Projo-Budi-Arie-Setiadi-saat-ditemui-di-Kongres-ke-3-Projo.jpg)
                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.